BPK Periksa Keuangan Enam Kementerian, Luhut Ajak Semua Menteri Buka Data

Senin, 06 Januari 2020 - 18:59 WIB
BPK Periksa Keuangan...
BPK Periksa Keuangan Enam Kementerian, Luhut Ajak Semua Menteri Buka Data
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengajak, semua kementerian/lembaga untuk membuka akses data seluas-luasnya kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) demi mempermudah audit laporan keuangan. Mendorong ada transparansi dalam laporan keuangan, Ia juga menekankan bahwa tugas BPK bukan mencari kesalahan orang lain namun memperbaiki.

“Akses data saya kira sangat penting. Jadi saya minta semua teman-teman menteri, kita buka saja, tidak perlu ada yang disembunyikan,” kata Menko Luhut dalam Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Kementerian di Gedung BPK RI, Jakarta, Senin (6/1/2020).

Sambung dia menambahkan, untuk setiap kementerian bisa menindaklanjuti rekomendasi yang diberikan BPK. Hal ini untuk mendorong terjadinya perbaikan dalam pengelolaan anggaran negara. Selain itu, sesuai dengan arahan BPK, Luhut juga meminta semua kementerian bisa menjaga komunikasi dengan baik pada instansi tersebut, disertai dengan integritas dan profesional.

Luhut menilai positif kerja sama profesional dengan BPK selama ini. Bukannya mencari kesalahan, justru mengingatkan jika ada hal yang tidak baik. BPK sendiri meminta adanya komitmen untuk bekerja sama dalam tugas masing-masing dan menjaga agar jadwal pemeriksaan dapat dipenuhi secara tepat waktu."Mengenai jadwal saya kira juga sangat penting, supaya kita betul-betul memenuhi jadwal itu sesuai dengan ketentuan yang sudah ada," paparnya.

Ditegaskan juga olehnya, untuk setiap kementerian membuang mental penyelewengan. “Tentu berharap agar nanti hasil pemeriksaan BPK ini bisa Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Jadi kita harus membuang mental-mental yang terlalu banyak main-main kiri-kanan ini,” ungkap Luhut.
(akr)
Berita Terkait
Jamin Keamanan Wilayah...
Jamin Keamanan Wilayah Pesisir Laut Arafura, Kemenko Marves Lakukan Ini
Investor China Siap...
Investor China Siap Kucurkan Investasi USD8 Miliar ke Proyek Kilang di Batam
Luhut Paparkan Kondisi...
Luhut Paparkan Kondisi Ekonomi dan Iklim Investasi RI di Tengah Pandemi
Luhut: Jangan Terlena...
Luhut: Jangan Terlena Lokasi Strategis, Kebesaran Wilayah hingga SDA Melimpah
Pesan Luhut, Seluruh...
Pesan Luhut, Seluruh Elemen Bangsa Harus Mencari Solusi Pandemi Covid-19
Teman Pengusaha Jangan...
Teman Pengusaha Jangan Ragu Hubungi Luhut Kalau Ada Masalah, Pasti Dibantu
Berita Terkini
Kadin Indonesia dan...
Kadin Indonesia dan Rusia Perkuat Kerja Sama Dagang dan Investasi
2 jam yang lalu
Medela Potentia Resmi...
Medela Potentia Resmi Melantai di Bursa, Himpun Dana Rp685 Miliar
3 jam yang lalu
Harvard Tak Mau Tunduk...
Harvard Tak Mau Tunduk Ancaman Trump, Dana Hibah Rp37 Triliun Dicabut
3 jam yang lalu
Terus Dorong Akses Crypto...
Terus Dorong Akses Crypto untuk Semua
4 jam yang lalu
Pentingnya Biodiversity...
Pentingnya Biodiversity Credit untuk Pembangunan Berkelanjutan di Indonesia
4 jam yang lalu
Hadapi Tarif AS, Indonesia...
Hadapi Tarif AS, Indonesia Ingin Negosiasi Konkret dan Menguntungkan
4 jam yang lalu
Infografis
Imigran asal Irak Dipercaya...
Imigran asal Irak Dipercaya jadi Menteri Keuangan Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved