Soal perburuhan, pusat bergantung pada daerah

Jum'at, 03 Februari 2012 - 15:26 WIB
Soal perburuhan, pusat bergantung pada daerah
Soal perburuhan, pusat bergantung pada daerah
A A A


Sindonews.com - Melihat kondisi yang terjadi di daerah-daerah belakangan ini, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa menyampaikan bahwa pemerintah daerah adalah sebagai ujung tombak dalam melakukan respon tercepat terhadap permasalahan perburuhan di daerah masing-masing.

"Pemerintah daerah sebagai ujung tombak yang utama mengambil respon, mengambil tanggung jawab sebagaimana telah diatur dalam peraturan perundangan kita. Baik hal-hal menyangkut perburuhan dan sebagainya," ujar Hatta seusai memimpin rapat koordinasi di Kantor Kemenko Perekonomian, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Jumat (3/2/2012).

Sedangkan pemerintah pusat, ditambahkan Hatta, akan menindaklanjuti dari setiap respon yang dilakukan pemerintah daerah untuk menghindari gejolak yang semakin besar.

"Oleh sebab itu, kami dari pemerintah akan lakukan semacam matriks, apa saja hal-hal yang berkaitan dengan potensi-potensi yang bisa menjadi menyulitkan suatu konflik atau perselisihan dan kesemuanya itu kita bertekad untuk meresponnya secepat mungkin tapi itu harus diawali dari pemerintah daerah," jelasnya.

Kedepannya, Hatta berharap melalui rapat koordinasi tadi dapat meningkatkan respon dan masukan yang dilakukan oleh pemerintah daerah maka kondusifitas dapat tercipta seluruh daerah di Indonesia.

"Kemudian kita bersama-sama bertekad untuk menciptakan suasana yang lebih kondusif, suasana yang dapat menciptakan keadaan yang lebih baik, terutama di dalam mengembangkan, menjaga daya saing bangsa kita dan juga sekaligus untuk ketentraman masyarakat secara keseluruhan," pungkasnya. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3025 seconds (0.1#10.140)