Layani listrik Bawean, PLN terus merugi

Selasa, 07 Agustus 2012 - 14:29 WIB
Layani listrik Bawean,...
Layani listrik Bawean, PLN terus merugi
A A A
Sindonews.com - PT PLN (Persero) tetap mengalami kerugian yang cukup besar dalam setiap tahunnya saat melayani di Pulau Bawean. Kendati begitu, secara keseluruhan PLN Area Gresik ditargetkan pertumbuhan tertinggi di Jawa Timur dengan 25 persen.

Pernyataan itu disampaikan Manager Area PLN Gresik Hening Kyat Pamungkas, usai kegiatan siaga HUT RI ke-67 dan Idul Fitri, Selasa (7/8/2012). Menurutnya, kerugian itu karena biaya produksi Rp2.800 per-KWH hingga Rp3.000 per-KWH. Namun, pelanggan hanya dibebankan biaya Rp450 per-KWH.

“Pastinya tinggal menghitung. Namun, yang pasti setiap tahun kami merugi. Hanya kami adalah perusahaan Negara yang mempunyai misi sosial. Karenanya kendati merugi tetap kami maksimalkan,” ujarnya. Hanya saja, diperkirakan kerugiannya mencapai Rp1,2 miliar perbulan.

Pengganti Sujarwo itu menegaskan, saat ini di Bawean masih menggunakan pembangkit tenaga diesel. Bahkan, sempat berkali-kali dilakukan ujicoba pembangkit dengan bahan bakar batu bara maupun lainnya. Ujicoba itu dilakukan perusahaan swasta, namun hasilnya kurang prospektif.

“Karena itu, beberapa perusahaan yang menawarkan membuat pembangkit di Bawean akhirnya juga angkat tangan,” ungkap dia.

Kendati begitu, lanjut Hening Kyat Pamungkas, secara keseluruhan Gresik target pertumbuhannya cukup tinggi yaitu 25 persen. Dibandingkan daerah-daerah lain di Jawa Timur target tersebut paling tinggi. Karena memang di Gresik kebutuhan listriknya cukup besar, apalagi, untuk industri.

“Total pelanggan kami mencapai 229 ribu. Dari jumlah itu industri hanya 4-6 persen. Namun, kebutuhannya 80 persen dari sektor industri. Karena itu, kami ditarget pertumbuhan 25 persen per tahun,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Hening juga mengungkapkan kesiapan menghadapi Ramadan, HUT RI ke-67 dan Idul Fitri. Sebagai bentuk kesiagapan dilaksanakan program menjaga keandalan pasokan listrik untuk Ramadlan dan Idul Fitri, menjaga pasokan listrik HUT RI ke-67.
(and)
Berita Terkait
Alasan PLN Matikan Listrik...
Alasan PLN Matikan Listrik Pelanggan saat Hujan Deras
Viral, Tiang Listrik...
Viral, Tiang Listrik Berdiri di Tanah Warga, Mau Dipindah PLN Minta Rp12,6 Juta
Kompor Induksi Buat...
Kompor Induksi Buat Hidup Jadi Lebih Praktis, Nyaman dan Hemat
Ratusan KK di Kabupten...
Ratusan KK di Kabupten Muara Enim Hidup Tanpa Listrik
PLN Siap Jalankan Keputusan...
PLN Siap Jalankan Keputusan Pemerintah Berikan Stimulus Listrik
Citraland City Losari,...
Citraland City Losari, Kawasan Listrik Premium Pertama di Sulawesi
Berita Terkini
Prediksi Harga Emas...
Prediksi Harga Emas Bakal Dekati Rp2 Juta per Gram
13 menit yang lalu
Kolaborasi Pelaku Industri,...
Kolaborasi Pelaku Industri, Mitra Bisnis dan Konsumen Perkuat Ekosistem Otomotif
25 menit yang lalu
Kadin Indonesia Siap...
Kadin Indonesia Siap Bangun Sistem Digital Pendataan Pekerja Migran
1 jam yang lalu
Kereta Lebaran Jarak...
Kereta Lebaran Jarak Jauh Masih Tersedia 1,4 Juta Kursi
3 jam yang lalu
Efek Perang Dagang,...
Efek Perang Dagang, Harga Emas Ukir Sejarah Baru Tembus Level USD3.000
4 jam yang lalu
PBJT atas Jasa Parkir...
PBJT atas Jasa Parkir di Jakarta, Ini Ketentuan Baru yang Perlu Diketahui
7 jam yang lalu
Infografis
Ini Kriteria Penerima...
Ini Kriteria Penerima Diskon 50% Tarif Listrik di Awal 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved