Klaim pengangguran baru di AS turun

Kamis, 25 April 2013 - 20:49 WIB
Klaim pengangguran baru di AS turun
Klaim pengangguran baru di AS turun
A A A
Sindonews.com - Jumlah penduduk Amerika Serikat (AS) yang mengajukan klaim tunjangan pengangguran baru, pekan lalu, secara mengejutkan turun sebanyak 16.000. Data ini memberikan jaminan pasar tenaga kerja tidak jatuh, meski tanda-tanda pertumbuhan lebih lambat.

Departemen Tenaga Kerja AS mengatakan, klaim awal untuk tunjangan pengangguran negara turun ke penyesuaian musiman sebanyak 339.000. Di mana jumlah pekan sebelumnya direvisi lebih 3.000 dari yang dilaporkan.

"Tren menunjukkan peningkatan yang sangat lambat di pasar tenaga kerja," kata Gary Thayer, ahli strategi makro dari Wells Fargo Advisors di St Louis, seperti dikutip Reuters, Kamis (25/4/2013).

"Penurunan klaim pengangguran baru adalah berita positif, menunjukkan pemulihan berkelanjutan," tambahnya.

Para analis memperkirakan 351.000 klaim pengengguran baru untuk pekan lalu. Laporan tersebut bertentangan dengan sinyal beberapa minggu, bahwa kegiatan ekonomi telah melunak pada Maret dan awal April, sebuah fenomena yang dijuluki ekonom setengah pingsan, karena pernah terjadi pada dua tahun sebelumnya.

Selama empat pekan rata-rata klaim pengangguran baru, ukuran kurang stabil dari tren pasar tenaga kerja, turun 4.500 menjadi 357.500. Hal itu bisa membantu lebih meringankan kekhawatiran memburuknya kondisi pasar tenaga kerja setelah nonfarm payrolls mencatat kenaikan terkecil dalam sembilan bulan pada Maret.

Para ekonom memperkirakan pekan depan pemerintah akan melaporkan, bahwa pengusaha mempekerjakan sebanyak 145.000 orang pada April. Di mana pengusaha menambah jumlah pekerjaan 88.000.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7234 seconds (0.1#10.140)