Pesanan industri mesin Jerman merosot

Jum'at, 28 Juni 2013 - 18:38 WIB
Pesanan industri mesin...
Pesanan industri mesin Jerman merosot
A A A
Sindonews.com - Berbeda dengan kenaikan penjualan ritel, pesanan sektor kunci Jerman, peralatan-mesin pada Mei 2013 justru tergelincir. Padahal, pada bulan sebelumnya pesanan tersebut mengalami kenaikan.

Menurut asosiasi industri Jerman, VDMA, kondisi ini karena lemahnya permintaan di dalam negeri. Bulan lalu, pesanan alat dan mesin ekonomi top Eropa itu turun lima persen dalam perbandingan year-on-year (yoy) karena penurunan 14 persen pada permintaan domestik. Sementara pesanan dari luar negeri tetap stabil.

Jerman telah lama menjadi pemimpin dalam pasokan peralatan industri dan produksi mesin di pasar dunia. Aktivits ini merupakan bagian penting dari kekuatan ekspor mereka.

Setelah kuartal pertama lemah, pesanan peralatan-mesin mengalami rebound singkat pada April, dengan kenaikan pesanan delapan persen.

"Permintaan dari luar negeri tetap stabil dibandingkan tahun lalu, namun pesanan domestik mengecewakan," kata kepala ekonom VDMA, Ralph Wiechers, seperti dilansir dari AFP, Jumat (28/6/2013).

Tercatat pesanan dalam negeri Jerman jatuh 8,0 persen pada periode Maret-Mei 2013, sedangkan pesanan asing naik 3,0 persen.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0954 seconds (0.1#10.140)