SBY: 3,5 juta rakyat Indonesia bisnis batik

Rabu, 17 Juli 2013 - 16:11 WIB
SBY: 3,5 juta rakyat...
SBY: 3,5 juta rakyat Indonesia bisnis batik
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan, sekitar 3,5 juta rakyat Indonesia memiliki usaha batik atau berkecimpung di bisnis batik.

"Catatan kami, ada 3,5 juta rakyat Indonesia yang bekerja di usaha batik. 500 ribu langsung, 3 juta rakyat Indonesia diantaranya tidak langsung," kata SBY dalam sambutannya di acara Gelar Batik Nusantara, Plenary Hall, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (7/7/2013).

Dalam kesempatan yang sama, SBY menuturkan bahwa batik memiliki nilai ekonomi yang dapat membuat penghasilan pengelola industri, perajin maupun pedagang batik semakin meningkat.

Menurut SBY, tidak sedikitnya rakyat Indonesia yang berkecimpung di bisnis batik ini, bisa memberi kontribusi bagi penciptaan lapangan kerja dan bagi peningkatan penghasilan rakyat.

Karena itu, dia mengucapkan terimakasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang memiliki usaha batik ini.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8128 seconds (0.1#10.140)