Lebih dari 1.500 karyawan Grup Astra hadiri AGI

Sabtu, 31 Agustus 2013 - 19:41 WIB
Lebih dari 1.500 karyawan Grup Astra hadiri AGI
Lebih dari 1.500 karyawan Grup Astra hadiri AGI
A A A
Sindonews.com - Para karyawan dari perusahaan Grup Astra menghadiri kegiatan Astra Gema Islami (AGI), yang merupakan acara silaturahmi dan halal bihalal di kantor pusat PT Astra International Tbk (ASII), Sabtu (31/8/2013). Lebih dari 1.500 karyawan ambil bagian dalam kegiatan ini.

Presiden Direktur PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto, beserta Direksi Astra dan Eksekutif Grup Astra turut hadir dalam kegiatan yang mengusung semangat, "Silaturahmi, Kompetisi dan Prestasi" tersebut.

Berbagai kompetisi dilaksanakan panitia, antara lain, Cerdas Cermat Islami Astra (CCIA) Lomba Syiar Kreatif Astra (LSKA), membaca dan menghafal Quran, lomba poster serta video salam Ramadan.

“Astra Gema Islami adalah upaya untuk menjalin silaturahmi dan meningkatkan profesionalisme muslim Astra,” ujar Ketua Pengurus Yayasan Amaliah Astra (YAA), Pongki Pamungkas yang merupakan pemrakarsa acara, dalam keterangan tertulisnya yang diterima Sindonews.

Yayasan Amaliah Astra adalah satu dari delapan yayasan yang berada dalam naungan Grup Astra. Di mana ada tujuh yayasan Grup Astra lainnya, yakni Yayasan Toyota & Astra (YTA), Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA), Yayasan Astra Bina Ilmu (YABI), Yayasan Astra Honda Motor (YAHM), Yayasan Karya Bakti United Tractor (YKB UT), Yayasan Pendidikan Astra Michael D Ruslim (YPA-MDR), dan Yayasan Astra Agro Lestari (YAAL).

Acara yang diikuti oleh anak usaha Astra di seluruh Indonesia ini memperebutkan 33 medali dan 1 piala bergilir Yayasan Amaliah Astra.

Dalam sambutannya, Presiden Direktur PT Astra International Tbk Prijono Sugiarto memberikan semangat dan mengajak para peserta untuk meningkatkan silaturahmi dan profesionalisme dalam keseharian, baik di kantor maupun di luar kantor.

“Saya merasa salut atas semangat seluruh peserta, bahkan ada yang datang dari Papua untuk mengikuti Astra Gema Islami,” ujar Prijono, sembari menambahkan, dengan semangat silaturahmi dan Idul Fitri, mari tingkatkan prestasi di berbagai bidang.

Pada acara yang sama juga dilaksanakan Penandatanganan Kerja Sama Permberdayaan Zakat antara Lembaga Amal Zakat Infaq Shodaqoh (Lazis) Astra dengan 12 perusahaan Grup Astra di bidang pengumpulan zakat karyawan yang akan disalurkan ke kaum dhuafa di sekitar lingkungan perusahaan.

Lazis Astra tercatat telah berhasil mengumpulkan zakat karyawan Grup Astra sebanyak Rp3,3 miliar pada 2012, dari sekitar 4.000 pemberi zakat. Pada akhir 2013, Lazis Astra memproyeksikan dana zakat yang terkumpul mencapaiRp 6 miliar, seiring dengan kian bertambahnya karyawan yang akan memberikan zakat dari berbagai perusahaan Grup Astra.

Hingga saat ini, Lazis Astra telah memberikan beasiswa kepada lebih dari 2.700 kaum Dhuafa yang berada di lingkungan perusahaan Grup Astra, seluruh Indonesia. Di mana 20 di antaranya telah memasuki perguruan tinggi.

Beasiswa yang diberikan Lazis Astra ini di luar bantuan pendidikan yang diberikan perusahaan dan yayasan dalam Grup Astra yang berjumlah lebih dari 130.000 orang sejak Astra berdiri pada 1957.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7182 seconds (0.1#10.140)