Peugeot janji tingkatkan investasi dan produksi di Perancis

Kamis, 26 September 2013 - 13:29 WIB
Peugeot janji tingkatkan...
Peugeot janji tingkatkan investasi dan produksi di Perancis
A A A
Sindonews.com - PSA Peugeot Citroen berjanji untuk meningkatkan investasi dan produksi di Perancis dalam tiga tahun kedepan, jika serikat pekerja menyetujui untuk mengurangi upah lembur.

Seperti dikutip dari Inautonews, Kamis (26/9/2013), PSA Peugeot Citroen sebagai produsen mobil terbesar kedua di Eropa akan menginvestasikan sebesar 1,5 miliar euro sampai 2016 untuk meng-upgrade pabrik di Perancis. Ini bagian dari strategi untuk meningkatkan output 7,5 persen menjadi sekitar 1 juta kendaraan.

Peugeot berjanji untuk memproduksi setidaknya satu model baru di masing-masing lima pabrik di Perancis dalam tiga tahun kedepan. Hal ini sebuah langkah yang akan membantu mempertahankan investasi di negara tersebut dan membangun pabrik komponen.

Kerugian Peugeot di divisi otomotif selama semester pertama tahun ini mencapai 510 juta euro. Produsen mobil Perancis telah memulai negosiasi dengan serikat pekerja pada Mei setelah penandatanganan kesepakatan perjanjian pengurangan biaya, yang meliputi penutupan pabrik Aulnay, dekat Paris dan penghapusan 11.200 lapangan kerja di dalam negeri pada 2015.

Alhasil, saat negosiasi terkahir perusahaan berjanji untuk tidak menutup pabriknya di Perancis. "Ini adalah minimum yang kita minta," kata Anne Valleron, salah satu dari dua wakil pekerja di perusahaan itu.

"Tapi ini tidak cukup. Kita masih perlu untuk membahas semua rincian proposal dan melihat apa yang akan menjadi dampak yang sebenarnya pada pekerjaan di masing-masing pabrik," jelasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0462 seconds (0.1#10.140)