Reksa dana masih menjanjikan di tahun politik

Rabu, 19 Februari 2014 - 13:04 WIB
Reksa dana masih menjanjikan...
Reksa dana masih menjanjikan di tahun politik
A A A
Sindonews.com - Reksa dana dipandang sebagai instrumen investasi yang menjanjikan dibanding produk lainnya pada tahun politik ini.

Chief Invesment Officer Eastspring Invesment Indonesia Arif Pitoyo mengatakan, hal itu seiring dengan kondisi awal 2014, di mana inflasi sudah mulai stabil, trade balance mulai naik, cadangan devisa naik, kepercayaan masyarakat mulai kembali dan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mulai menunjukan taringnya.

Sementara pada tahun lalu, tercatat adanya inflasi, neraca perdagangan turun, obligasi mengalami tekanan, cadangan devisa turun, kepercayaan konsumen turun dan IHSG terkoreksi.

"Kekhawatiran terhadap pelemahan ekonomi berkurang, secara otomatis saham akan bereaksi terlebih dahulu dan reksa dana bisa menjadi investasi jangka panjang yang menjanjikan," kata dia dalam paparannya di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Rabu (19/2/2014).

Hal yang perlu di perhatikan dalam berinvestasi saham di reksa dana pada tahun ini, dia mengatakan, adalah pertumbuhan deposito.

"Itu perlu diperhatikan, karena dampaknya sukubunga yang terus naik dan tak tentu arah bisa mempengaruhi juga," pungkas dia.

Data Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, total dana kelolaan reksa dana hingga akhir Januari 2014 tercatat Rp192,7 triliun. Jumlah itu naik sekitar Rp7,2 triliun dibanding posisi akhir tahun lalu sebesar Rp185,5 triliun.

Naiknya dana kelolaan reksa dana hingga akhir Januari 2014 tersebut didukung jumlah unit penyertaan sebanyak 124,57 miliar atau naik 4,27 miliar dibanding akhir tahun lalu sebanyak 120,3 miliar.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1435 seconds (0.1#10.140)