PT Pos resmikan pusat distribusi logistik di Bekasi

Minggu, 20 April 2014 - 16:12 WIB
PT Pos resmikan pusat...
PT Pos resmikan pusat distribusi logistik di Bekasi
A A A
Sindonews.com – PT Pos Indonesia (Persero) melalui anak usahanya PT Pos Logistik Indonesia (Poslog) meresmikan pusat distribusi logistik atau Poslog Distribution Centre (PDC) di Jalan Raya Diponogoro, Tambun Selatan, Bekasi, Jawa Barat.

Direktur Utama Pos Logistik Indonesia, Febriyanto mengatakan peluncuran PDC ini sebagai bentuk kolaborasi pengiriman barang logistik, bisnis surat dan paket agar lebih mudah untuk didistribusikan antara PT Pos Indonesia selaku holding dari Poslog. Untuk fasilitas warehousing, PDC juga berfungsi sebagai gudang konsolidasi untuk semua palanggan korporat.

“Kami berharap dengan dilakukan integrasi bisnis surat, paket dan logistik ini oleh PT Pos Logistik Indonesia, dapat meningkatkan kualitas operasi bagi PT Pos Indonesia,” kata Febriyanto dalam keterangan rilisnya di Jakarta, Minggu (20/4/2014).

Dengan peresmian gudang pusat distribusi logistik tersebut, menurutnya, dapat meningkatkan volume pengangkutan barang yang dilayani perseroan. Gudang logistik baru ini diharapkan dapat meningkatkan volume arus barang logistik yang dikelola sebesar 50 persen.

Sedangkan saat ini kontribusi Poslog ke induk usaha minimal sebesar 3 juta kg perbulan atau 36 juta kg pertahun. Selain dua gudang tersebut, tahun ini Poslog juga akan memperluas pusat kargo di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng. Menurut Febriyanto, perluasan kargo bandara harus terealisasi di semester kedua tahun ini.

Perseroan juga melakukan pengadaan kendaraan untuk menunjang pendistribusian. Untuk membiayai semua aksi korporasi tersebut perseroan telah menganggarkan belanja modal atau capital expenditure (capex) sebesar Rp125 miliar.
(gpr)
Berita Terkait
Pos IND: Lebih dari...
Pos IND: Lebih dari Sekadar Pengiriman, Ini tentang Menyampaikan Harapan
Film Kartu Pos Wini...
Film Kartu Pos Wini Merajut Kenangan Berkirim Surat di Kantor Pos
Pengiriman Paket Pos...
Pengiriman Paket Pos Meningkat Jelang Lebaran
Pos Indonesia Perkuat...
Pos Indonesia Perkuat Sinergi dengan Kementerian dan Lembaga
Tayang 6 April, Film...
Tayang 6 April, Film Kartu Pos Wini Jadi Upaya Pos Indonesia Rangkul Milenial dan Gugah Kesadaran pada Kanker
Upaya Pos Indonesia...
Upaya Pos Indonesia Kenalkan Brand ke Milenial melalui Point Arena
Berita Terkini
Harga Emas Hari Ini...
Harga Emas Hari Ini Masih di Bawah Rp2 Juta per Gram, Saatnya Beli?
12 menit yang lalu
Bank Dunia Membunyikan...
Bank Dunia Membunyikan Alarm Soal Jeratan Utang di Negara Berkembang, Termasuk RI?
41 menit yang lalu
Regenerasi Petani Kementan...
Regenerasi Petani Kementan Dipuji IFAD, Siap Ditularkan ke Negara Lain
50 menit yang lalu
Menteri Luar Negeri...
Menteri Luar Negeri China Sebut Tarif AS Tindakan Egois yang Ekstrem
1 jam yang lalu
IHSG Berpotensi Lanjutkan...
IHSG Berpotensi Lanjutkan Penguatan ke 6.700, Investor Pantau Data Inflasi
1 jam yang lalu
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
11 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved