PT Pos Berangkatkan Mudik Gratis 1.268 Pelanggan Setia

Jum'at, 25 Juli 2014 - 13:19 WIB
PT Pos Berangkatkan...
PT Pos Berangkatkan Mudik Gratis 1.268 Pelanggan Setia
A A A
JAKARTA - PT Pos Indonesia (Persero) memeriahkan tradisi Hari Raya Idul Fitri dengan menyelengarakan mudik gratis sebagai bentuk penghargaan atau apresiasi terhadap pelanggan jasa pos khususnya Weselpos Instan dan Pospay.

Kegiatan mudik gratis ini merupakan apresiasi Pos Indonesia dan perwujudan program customer retention guna meningkatkan loyalty pelanggan. Sekitar 1.268 peserta mudik gratis tersebut dilepas oleh Direktur Utama Pos Indonesia Budi Setiawan dihalaman Kantor Pos Jakarta Pusat.

"Mengapa 1.268? Karena angka memiliki makna yaitu angka 1 sebagai lambang dari number one yang artinya juara sesuai dengan misi Pos Indonesia yaitu be a regional champion. Sedangkan angka 268 adalah simbol dari 268 tahun pelayanan pos di Indonesia," kata Budi dalam rilisnya Jumat (25/7/2014).

Program Mudik Gratis ini sebagai kelanjutan dari program yang sama pada tahun-tahun sebelumnya, yaitu pada tahun 2012 sebanyak 500 pelanggan dan 1.000 orang pelanggan pada tahun 2013.

"Dibandingkan dengan tahun lalu maka pada tahun ini ada penambahan kota asal pemberangkatan, yang sebelumnya hanya dari Jabodetabek dan Batam, pada tahun ini ditambah dari kota Pangkalanbun dan Sampit. Sedangkan untuk kota tujuan Mudik selain Jawa Tengah dan Jawa Timur, Mudik juga dilaksanakan ke Bandarlampung," jelas Budi.

Ketentuan untuk pelanggan yang ingin mudik gratis bersama Pos Indonesia harus memenuhi syarat yaitu untuk daerah Jabodetabek pelanggan harus melakukan transaksi sebanyak 4 kali untuk Weselpos Instan dan 6 kali untuk Pospay. Daerah Batam dan Tanjung Pinang sebanyak 6 kali transaksi Weselpos Instan dan 10 kali Pospay.

Daerah Pangkalanbun dan Sampit melakukan transaksi sebanyak 6 kali Weselpos Instan dan 10 kali Pospay. Pelaksanaan mudik akan dilaksanakan pada 25 juli 2014 untuk daerah Jabodetabek dan Batam, pada 24 juli 2014 untuk daerah Pangakalanbun, dan pada tanggal 23 juli 2014 untuk daerah Sampit.

Dengan adanya program tahunan ini, Pos Indonesia berharap dapat meningkatkan loyalitas pelanggan pengguna jasa pos khususnya Weselpos Instan dan Pospay. Selain itu diharapkan dapat membantu pelanggan yang tidak mendapatkan tiket atau yang ingin mudik dengan cuma-cuma, serta dapat memberikan kenyamanan bagi para pemudik.

Program ini pun dilakukan guna memberikan sarana dalam menjawab kebutuhan mudik yang setiap tahun terus melonjak serta memberikan rasa aman selama perjalanan ke kampung halaman masing-masing.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7857 seconds (0.1#10.140)