Wall Street Menguat Dipicu Meredanya Konflik Ukraina

Jum'at, 15 Agustus 2014 - 09:02 WIB
Wall Street Menguat...
Wall Street Menguat Dipicu Meredanya Konflik Ukraina
A A A
NEW YORK - Indeks saham di Wall Street pada perdagangan kamis waktu setempat berakhir menguat didukung meredanya konflik antara Rusia dan Ukraina.

Pernyataan damai dari Rusia membantu meredakan kekhawatiran tentang eskalasi konflik di Ukraina dan mengimbangi sejumlah kinerja keuangan emiten yang mengecewakan. Pasar telah ditekan dalam beberapa pekan terakhir oleh ketidakpastian konflik.

Kenaikan meluas, kecuali satu dari sektor saham di indeks S&P. Saham sektor kesehatan (SPXHC) naik 1,2% dan memimpin kenaikan, sementara sektor energi (SPNY) tergelincir 0,5%.

Saham Wal-Mart Stores Inc (WMT.N) melaporkan laba dan pendapatan yang memenuhi harapan. Tetapi perusahaan memangkas proyeksi untuk kuartal mendatang. Saham komponen Dow ini naik 0,5% menjadi USD74,39.Saham Cisco Systems Inc (CSCO.O) turun 2,6% menjadi USD24,54.

"Pada bulan Oktober, The Fed akan menjauh dari stimulus, dan karena kami tidak punya koreksi dalam waktu yang lama, itu bisa merusak hal-hal yang sangat cepat setelah orang menyadari pertumbuhan tidak sesuai dengan harapan mereka," kata Presiden Duncan Financial Management Jeff Duncan seperti dilansir Reuters, Jumat (15/8/2014).

Indeks Dow Jones Industrial Average ditutup naik 61,78 poin atau 0,37% menjadi 16.713,58; indeks S&P 500 naik 8,46 poin atau 0,43% menjadi berakhir pada 1.955,18 dan Nasdaq Composite bertambah 18,88 poin atau 0,43% menjadi berakhir pada 4.453,00.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0765 seconds (0.1#10.140)