KKGI Habiskan Rp15,36 Miliar untuk Eksplorasi

Rabu, 08 Oktober 2014 - 15:17 WIB
KKGI Habiskan Rp15,36 Miliar untuk Eksplorasi
KKGI Habiskan Rp15,36 Miliar untuk Eksplorasi
A A A
JAKARTA - PT Resources Alam Indonesia Tbk (KKGI) hingga akhir bulan September 2014 telah menghabiskan dana sekitar USD1,28 juta atau setara Rp15,36 miliar (kurs Rp12.000) untuk kegiatan eksplorasi pertambangan.

Corporate Secretary Resources Alam Indonesia Lenny SC mengatakan, kegiatan ekspolarasi tersebut dilakukan melalui entitas anak usaha, yaitu PT Insani Baraperkasa. Sedangkan kegiatan eksplorasi dilakukan di Handil Bakti, Tanjung Barokah. Sementara bor infill dilakukan di wilayah Separi pengembangan.

"Sampai dengan akhir bulan September, anak usaha PT Insani Baraperkasa telah menghabiskan dana untuk kegiatan eksplorasi sebesar USD1,28 juta," kata Lenny dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (8/10/2014).

Lebih lanjut dia menjelaskan, rencana aksi perseroan ke depan akan terus melakukan pemetaan geologi dan pembebasan lahan di wilayah blok Loajanan. Selain itu, perseroan juga akan menetapkan sub-blok untuk wilayah pertambangan yang potensial.

"Untuk blok Separi masih dipelajari untuk kegiatan bor. Seluruh blok dalam PKP2B oleh PT Insani Baraperkasa untuk tahap produksi sudah mendapat persetujuan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral," pungkasnya.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0033 seconds (0.1#10.140)