Komite Pemberantas Mafia Migas Lapor ESDM Tiap Bulan

Senin, 24 November 2014 - 15:40 WIB
Komite Pemberantas Mafia...
Komite Pemberantas Mafia Migas Lapor ESDM Tiap Bulan
A A A
JAKARTA - Ketua Komite Pemberantas Mafia Migas atau Tim Reformasi Tata Kelola Minyak dan Gas Bumi Faisal Basri memastikan timnya akan melaporkan kinerja tiap bulan kepada Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said.

"Kami tidak menunggu rekomendasi sampai enam bulan. Ada report bulanan, saya sampaikan kepada Menteri ESDM bahwa ada yang urgent terkait dengan kepentingan nasional yang lebih besar, belum dengan segala macam," ujar Faisal di Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (24/11/2014).

Faisal sebelumnya juga telah memastikan bahwa anggota timnya yang terdiri dari Wakil Ketua ex officio Dirjen Migas Naryanto Wagimin dan Sekretaris Jenderal ex officio Susyanto.

"Sebentar lagi ada beberapa yang harus dikonfirmasi ulang, tapi bisa dikatakan sudah," tuturnya.

Lebih lanjut Faisal mengemukakan, anggota tim yang sudah bisa dipastikan bergabung dengan tim besutannya berasal dari akademisi, Pertamina dan SKK Migas.

"Anggotanya ada Pak Darmawan Prasodjo (mantan Tim Pokja Transisi Pemerintahan), Fahmi Radi dari UGM, Rofikorohim dari UI, ada Mas Agung Wicak dari UKP4. Ada dari Pertamina, Daniel Purba yang kalau nggak salah tugasnya sekarang di Bontang, dan Parulian Sihotang dari SKK Migas," ungkapnya.

Selain itu, Faisal menambahkan, masih ada dua dua orang lagi yang masih harus dikonfirmasi ulang.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6450 seconds (0.1#10.140)