PTPP Alokasikan Belanja Modal Tahun Depan Rp1,8 T

Senin, 24 November 2014 - 18:00 WIB
PTPP Alokasikan Belanja...
PTPP Alokasikan Belanja Modal Tahun Depan Rp1,8 T
A A A
JAKARTA - PT PP (Persero) Tbk (PTPP) pada tahun depan mencari pendanaan sebesar Rp900 miliar. Dana tersebut akan digunakan perseroan untuk menambah belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp1,8 triliun.

Direktur Keuangan PTPP Tumiyana mengatakan, belanja modal perseroan pada tahun depan naik cukup siginifikan. Sebagai catatan, perseroan tahun ini hanya mengalokasikan belanja modal sebesar Rp466 miliar, sedangkan capex tahun depan naik 286,26% menjadi Rp1,8 triliun.

"Dari alokasi capex Rp1,8 triliun, kami akan menggunakan dana internal sebesar 50% dan sisanya 50% dari eksternal," kata Tumiyana kepada sejumlah media di Jakarta, Senin (24/11/2014).

Lebih lanjut dia menjelaskan, sumber pendanaan eksternal rencanannya berasal dari tiga opsi, yaitu penerbitan surat utang jangka menengah (medium term notes/MTN), penawaran umum berkelanjutan (PUB) obligasi, dan pinjaman perbankan.

Menurutnya, perseroan masih akan melihat kondisi pasar dan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI rate) pada tahun depan.

"Kami masih ada PUB Obligasi tahap II sebesar Rp300 miliar, tapi ada kemungkinan lain untuk menawarkan MTN dan pinjaman bank. Kita imbangi dulu bunganya, dengan ekuitas Rp2,1 triliun dan tahun depan ekuitas Rp4,2 triliun," paparnya.

Menurut Tumiyana, sebagian besar belanja modal perseroan pada tahun depan atau sekitar Rp800 miliar akan digunakan untuk pembangunan properti melalui anak usaha, PT PP Properti.

Sedangkan sisanya akan digunakan untuk pembangunan sejumlah proyek. Sebagai catatan, emiten konstruksi plat merah ini membidik proyek baru sebesar Rp27,37 triliun atau naik 25% dari Rp21,9 triliun.
(rna)
Berita Terkait
PTPP Targetkan Akses...
PTPP Targetkan Akses STS Jalan Tol Serpong-Cinere Rampung Tahun Ini
PTPP Raih Kontrak Baru...
PTPP Raih Kontrak Baru Rp6,7 Triliun, Ini Rinciannya
Ogah Ngutang Lagi, PTPP...
Ogah Ngutang Lagi, PTPP Gunakan Dana Jual Saham untuk Lanjutkan Proyek
Dirutnya Dipanggil KPK,...
Dirutnya Dipanggil KPK, PTPP Sebut Tak Terkait Kasus Korupsi Stadion Mandala Krida Yogyakarta
PTPP Pastikan Kondisi...
PTPP Pastikan Kondisi Perusahaan dalam Keadaan Sehat
Ubah Susunan Pengurus,...
Ubah Susunan Pengurus, PTPP Punya Komisaris dan Direksi Baru
Berita Terkini
Bos Perusahaan AS Ramai-ramai...
Bos Perusahaan AS Ramai-ramai Teriak Soal Dampak Tarif Trump
1 jam yang lalu
Uji Publik Program Perintis...
Uji Publik Program Perintis Berdaya demi Memperkuat Kemandirian Ekonomi
2 jam yang lalu
Harta 50 Miliarder Korea...
Harta 50 Miliarder Korea Melorot Jadi Rp1.646 T Gegara Darurat Militer dan Tarif AS
3 jam yang lalu
BULOG Jatim Serap Hasil...
BULOG Jatim Serap Hasil Panen Hingga 300 Ribu Ton Setara Beras
4 jam yang lalu
Menteri Keuangan AS...
Menteri Keuangan AS Bertemu Menko Airlangga Mendorong Proses Negosiasi Tarif
4 jam yang lalu
Perang Dagang dan Penurunan...
Perang Dagang dan Penurunan Pendapatan Minyak Bikin Menkeu Rusia Was-was
5 jam yang lalu
Infografis
Penampakan Cumi-cumi...
Penampakan Cumi-cumi Raksasa Pertama Kalinya Sejak 100 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved