Dominasi Penggunaan USD Penyebab Rupiah Lemah

Sabtu, 03 Januari 2015 - 07:28 WIB
Dominasi Penggunaan...
Dominasi Penggunaan USD Penyebab Rupiah Lemah
A A A
SOLO - Pengamat ekonomi dari Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Malik Cahyadi mengatakan, dominasi penggunaan dolar AS (USD) menjadi pemicu nilai tukar rupiah melemah.

Dia menjelaskan, menguatnya USD atas rupiah salah satunya lantaran bahan baku produksi di Indonesia kebanyakan masih impor. Praktis mata uang yang digunakan adalah USD, termasuk utang swasta.

"Selain itu pemerintah juga harus bisa melakukan pengendalian impor bahan baku industri dalam bentuk USD, dan juga percepatan infrastruktur," jelasnya di Solo, Jawa Tengah, Jumat (2/1/2015).

Dia mencontohkan, dalam industri tekstil dan produk tekstil (TPT), lantaran kapas di dalam negeri kualitasnya kurang cocok, terpaksa harus mengimpor dari luar negeri.

"Kalau tidak bisa harus impor, dan butuh dolar dalam jumlah yang banyak di wilayah Indonesia. Rupiah juga akan tetep sulit untuk menguat," jelas Malik.

Terlebih, saat ini masih banyak perusahaan swasta yang melakukan pembayaran utang luar negeri menggunakan USD. Hal tersebut turut berdampak terhadap nilai tukar rupiah
(dmd)
Berita Terkait
Rupiah Ditutup Melemah...
Rupiah Ditutup Melemah ke Level Rp15.526
Bikin Gaduh Karena Keliru...
Bikin Gaduh Karena Keliru Tampilkan Kurs Rupiah, Pengamat: Google Harus Tanggung Jawab!
Google Keliru Tampilkan...
Google Keliru Tampilkan Kurs Rupiah, Pengamat: Timbulkan Kegaduhan!
Wacana Lama Hidup Lagi,...
Wacana Lama Hidup Lagi, Ini Dua Sisi Pentingnya Redenominasi Rupiah
Nilai Tukar Rupiah Melemah
Nilai Tukar Rupiah Melemah
Rupiah di Awal Pekan...
Rupiah di Awal Pekan Berakhir Tak Berdaya ke Level Rp15.519/USD
Berita Terkini
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
4 jam yang lalu
JPMorgan Bunyikan Alarm...
JPMorgan Bunyikan Alarm Resesi Amerika, Ini Biang Keroknya
4 jam yang lalu
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
5 jam yang lalu
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
5 jam yang lalu
Arsari Group Sangkal...
Arsari Group Sangkal Hashim Jabat Preskom di PT TMS
6 jam yang lalu
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
6 jam yang lalu
Infografis
Mantan Jenderal Zionis:...
Mantan Jenderal Zionis: 3 Penyebab Israel akan Segera Hancur
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved