Bangun Lima Pelabuhan Tekan Ongkos Logistik

Rabu, 21 Januari 2015 - 11:50 WIB
Bangun Lima Pelabuhan...
Bangun Lima Pelabuhan Tekan Ongkos Logistik
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Indroyono Soesilo mengatakan, pembangunan dan revitalisasi lima pelabuhan yang dilakukan pemerintah saat ini mampu menekan ongkos logistik hingga 19% dari produk domestik bruto (PDB).

Adapun lima pelabuhan tersebut, yakni Pelabuhan Kuala Tanjung, Pelabuhan Tanjung Priok, Pelabuhan Tanjung Perak, Pelabuhan Makassar dan Pelabuhan Sorong.

"Jadi, saat ini komponen logistik sudah 24% dari GDP. Nah, kita menekan jadi 19%," ujarnya di Hotel JW Marriott, Jakarta, Rabu (21/1/2015).

Dia mencontohkan, saat ini ongkos logistik untuk mengangkut satu kontainer barang dari Padang ke Jakarta mencapai USD600 atau sekitar Rp7,53 juta. Sementara dari Singapura ke Jakarta hanya USD185 atau setara Rp2,32 juta.

"Itu berarti logistical system kita masih kalah dari Singapura," imbuhnya.

Menurut Indroyono, hal ini karena waktu tunggu kontainer (dwelling time) serta sistem bongkar muat di pelabuhan Indonesia yang sebelumnya 6-7 hari, baru diturunkan menjadi 3-4 hari untuk dapat bersaing.

"Kenapa harga daging sapi Australia ke Jakarta lebih murah dari pada Kupang ke Jakarta, itu karena sistem kita masih 24%-25%," ungkap Indroyono.

Untuk mendukung turunnya ongkos logistik tersebut, menurut dia, dibutuhkan infrastruktur, seperti pelabuhan, galangan kapal, dan tentu kapal.

"Ini yang sekarang kita garap dan dorong sama-sama. Kita berikan insentif, baik fiskal maupun non-fiskal. Bea masuk ditanggung dan dipercepat, masalah sewa lahan. Kalau kita bicara membangun poros maritim dunia begitu," tandas dia.
(rna)
Berita Terkait
Jamin Keamanan Wilayah...
Jamin Keamanan Wilayah Pesisir Laut Arafura, Kemenko Marves Lakukan Ini
Luhut: Jangan Terlena...
Luhut: Jangan Terlena Lokasi Strategis, Kebesaran Wilayah hingga SDA Melimpah
Investor China Siap...
Investor China Siap Kucurkan Investasi USD8 Miliar ke Proyek Kilang di Batam
Profil Rizal Ramli,...
Profil Rizal Ramli, Mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman
Tinggal Tapi Engga Bayar,...
Tinggal Tapi Engga Bayar, Luhut Pelototi Kapal-kapal Asing yang Masuk ke Labuan Bajo
Luhut Paparkan Kondisi...
Luhut Paparkan Kondisi Ekonomi dan Iklim Investasi RI di Tengah Pandemi
Berita Terkini
Harga Emas Berbalik...
Harga Emas Berbalik Menguat Rp6 Ribu, Hari Ini Jadi Rp1.966.000 per Gram
11 menit yang lalu
Pacu Hilirisasi Nikel,...
Pacu Hilirisasi Nikel, MIND ID Dorong 3 Proyek Strategis Vale Indonesia
29 menit yang lalu
Utang AS di Kuartal...
Utang AS di Kuartal II 2025 Diprediksi Bakal Nambah Rp8.590 Triliun
49 menit yang lalu
Bukan Cuma BUMN, Aset...
Bukan Cuma BUMN, Aset Negara Seperti GBK Akan Diambil Alih Danantara
2 jam yang lalu
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
9 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
11 jam yang lalu
Infografis
Israel Hadapi Skenario...
Israel Hadapi Skenario Mengerikan Jika Pelabuhan Haifa Dirudal
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved