Mendag dan Menkop UKM Pantau OP Beras

Minggu, 22 Februari 2015 - 10:52 WIB
Mendag dan Menkop UKM...
Mendag dan Menkop UKM Pantau OP Beras
A A A
JAKARTA - Menteri Perdagangan Rachmat Gobel dan Menteri Koperasi dan UKM AAG Puspayoga melakukan Operasi Pasar Beras di Rumah Susun Penjaringan, Tanah Merah Blog G (RW6)-Jakarta Utara. Operasi pasar beras tersebut dilaksanakan pukul 08.00 pagi tadi.

Didampingin Menkop UKM, Mendag Rachmat mengatakan, kegiatan ini dilakukan Bulog sebagai bentuk Operasi Pasar (OP). Diberikan secara langsung ke masyarakat, dengan harga yang dtetapkan pemerintah.

"Saya sudah minta kepada Kepala Bulog untuk melakukan audit secara total. Mulai dari pemilihan OP-nya, sistem distribusinya, sampai pemilihan pedagang yang menyalurkan," ujarnya di area Rusun Penjaringan Jakarta Utara, Minggu (22/2/2015)

Oleh karenanya, Mendag juga meminta Menkop UKM untuk ikut memberdayakan koperasi-koperasi yang ada, dalam rangka penyalurannya. Kegiatan ini juga diakui Gobel, akan sering dilaksanakan, sehingga masyarakat bisa mendapatkan harga lebih murah.

"Setiap hari kita lakukan, untuk memberikan secara langsung kepada masyarakat dengan harga yang lebih murah," ujar dia. Mendag sendiri mengatakan, dampak dari kegiatan OP ini sudah mulai terasa, meskipun masih banyak masyarakat yang mendapati beras dengan harga mahal.

"Sudah mulai terasa ya. Memang masih banyak masyarakat yang menerima lebih mahal. Maka dari itu kita lakukan ini. Kerja sama dengan lurah-lurah juga kita lakukan. Kita akan masuk ke daerah-daerah pemukiman padat. Titik-titiknya itu yang kita fokuskan," pungkasnya.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0725 seconds (0.1#10.140)