Bertemu PM Lee, Jokowi Sebut Investor Singapura Berminat Investasi di IKN

Kamis, 16 Maret 2023 - 14:08 WIB
"Saya menyampaikan penghargaan atas dukungan Singapura atas keketuaan Indonesia di ASEAN. Dan prioritas keketuaan Indonesia menjadikan ASEAN tetap penting dan relevan bagi rakyatnya dan bagi dunia. Penjaga persatuan dan sentralitas ASEAN sehingga tetap menjadi motor perdamaian dan stabilitas di kawasan. Dan Asia Tenggara tetap menjadi pusat pertumbuhan ekonomi," kata Jokowi.

Jokowi juga mengundang kontribusi Singapura pada ASEAN Indo Pacific Forum yang akan diselenggarakan di September 2023. Tidak hanya itu, terkait Myanmar, Jokowi mendorong langkah maju implementasi konsensus lima poin dan melakukan enggagement dengan semua pihak.



"Untuk membuka jalan dilakukannya dialog nasional yang inklusif. Kemudian menekankan pentingnya pengurangan ketegangan dan kekerasan. Serta memastikan bantuan kemanusiaan akan menjangkau semua pihak yang memerlukan," kata Jokowi.
(uka)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More