FIFA Matchday Indonesia vs Argentina Disambut Antusias, UMKM hingga Hotel Kecipratan Untung

Sabtu, 03 Juni 2023 - 16:51 WIB
Pekerja mengoperasikan mesin jahit rumput lapangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Foto/MPi/Arif Julianto
JAKARTA - Laga sepakbola FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Argentina pada 19 Juni mendatang sangat dinantikan oleh para pencinta sepak bola di Tanah Air. Tak tanggung-tanggung, sang megabintang Lionel Messi dikabarkan bakal ikut bertanding di stadium utama Gelora Bung Karno (GBK) , Jakarta.

Dengan euforia yang sedemikian besar dari masyarakat untuk menonton, ditambah tiket pertandingan yang sudah diumumkan harganya, tentunya akan ada dampak ekonomi secara langsung maupun tak langsung dari ajang tersebut.

Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance (Indef), Tauhid Ahmad mengatakan, terdapat perputaran uang yang sangat besar dari penjualan 60.000 tiket pertandingan. Seperti diketahui, harga tiket dibanderol mulai dari Rp600.000 hingga Rp4,2 juta.



“Itu nilainya lumayan. Walaupun tidak semuanya ke Indonesia. Tapi setidaknya bagi penyelenggara itu satu putaran keuangan yang cukup besar,” ujarnya kepada MNC Portal Indonesia (MPI), Sabtu (3/6/2023).



Selain itu, pelaku usaha mulai dari usaha, mikro, kecil dan menengah (UMKM) hingga pelaku ekonomi perhotelan dan restoran di sekitar Senayan dan Jakarta akan sangat diuntungkan.

Tauhid melihat adanya antusiasme yang besar dari penggemar sepak bola Tanah Air, khususnya bagi penggemar Lionel Messi.

Tidak menutup kemungkinan bahwa penggemar sepakbola dari seluruh wilayah Indonesia akan datang ke Jakarta untuk menyaksikan pertandingan tersebut. Dengan demikian, UMKM, perhotelan dan restoran akan sangat diuntungkan dengan pergerakan masyarakat itu.

“Orang-orang dari luar Jabodetabek juga akan menginap. Ini jadi tontonan yang menarik dan jarang terjadi. Masyarakat antusias melihat bagaimana Messi bertanding secara langsung,” tuturnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More