Upaya Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat di Sekitar Area Tambang

Senin, 18 September 2023 - 13:14 WIB
Salah satu rumah yang mendapat bantuan dari PT Timah. Foto/Ist
JAKARTA - BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID berupaya meningkatkan kualitas hidup masyarakat di sekitar area tambang melalui berbagai program tanggung jawab sosial dan lingkungan (TJSL). Salah satunya melalui PT Timah Tbk yang membantu masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) untuk memiliki rumah layak huni .



Sejak 2022 sebanyak 14 unit rumah layak huni telah dibangun PT Timah Tbk. Rumah-rumah tersebut tersebar di sekitar wilayah operasional perusahaan.



“Memiliki rumah tinggal layak huni menjadi salah satu faktor penentu untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. MIND ID melalui PT Timah Tbk pun kerap membantu masyarakat berpenghasilan rendah untuk memiliki rumah layak huni,” kata Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf, Senin (18/9/2023).

Pada 2023, PT Timah Tbk kembali membangun satu unit rumah layak huni bagi warga Bangka Barat. Perseroan turut memberdayakan masyarakat sekitar dalam membangun rumah layak huni. Masyarakat lokal memiliki andil sebagai pekerja yang membangun rumah tersebut. sekaligus sebagai salah satu upaya mendorong dan menggerakkan ekonomi masyarakat.

Nenek Sarimah, salah satu penerima bantuan rumah layak huni, tak henti-hentinya bersyukur. Jika hanya mengandalkan kemampuannya sendiri, maka ia merasa tak mungkin bisa memperbaiki rumah.

Selain Nenek Sarimah, ada juga Muhammad Afizal (24) yang menerima bantuan rumah layak huni. Warga Desa Sawang Laut, Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, ini sebelumnya tak menyangka rumahnya akan dibangun kembali oleh PT Timah Tbk.

Rumahnya sempat rusak tertimpa pohon tumbang akibat hujan disertai angin, sehingga tidak bisa ditempati. Ia pun bersyukur berkat bantuan dari PT Timah keluarga kecilnya pun bisa kembali menempati rumah yang terlihat semakin cantik dibanding sebelumnya.

PT Timah Tbk akan terus berkomitmen untuk mendukung peningkatan kualitas hidup masyarakat di wilayah operasional perusahaan. Melalui program TJSL, perusahaan telah melaksanakan beberapa program sosial kemasyarakatan.



Sepanjang 2022, MIND ID telah melaksanakan berbagai TJSL serta pendanaan usaha mikro dan kecil (PUMK). Total TJSL Non-PUMK mencapai Rp589 miliar, sedangkan total TJSL PUMK mencapai Rp16,53 miliar.
(uka)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More