Desa Energi Berdikari PHE Dorong Transisi Energi dan Tekan Emisi CO2

Rabu, 18 Oktober 2023 - 17:11 WIB
Sekretaris Perusahaan PT Pertamina Hulu Energi Arya Dwi Paramita dalam webinar Climate Change Mitigation: Collaborative Strategies for Greener Energy Industry. Foto/M Faizal
JAKARTA - PT Pertamina Hulu Energi ( PHE ) menggelar program khusus guna mengajak masyarakat ambil bagian dalam upaya transisi energi , sekaligus menekan emisi karbon. Upaya tersebut dilakukan melalui pemanfaatan potensi energi di wilayah sekitar, yang sekaligus juga memberikan manfaat dari sisi ekonomi.

Sekretaris Perusahaan PHE Arya Dwi Paramita menjelaskan, upaya tersebut diwujudkan melalui program yang menyentuh langsung kehidupan masyarakat yaitu program desa energi berdikari. Pendekatan program ini adalah dengan memberikan kesadaran masyarakat mengenai keberadaan sumber energi tebarukan di sekitarnya yang bisa dimanfaatkan.





"Dari situ, masyarakat akan mendapatkan manfaat tidak hanya dari sisi perolehan energi, tapi juga ada dampak ekonominya," ungkap Arya dalam webinar bertema "Climate Change Mitigation: Collaborative Strategies for Greener Energy Industry", Selasa (17/10/2023). Program ini, kata Arya, memiliki potensi efisiensi ekonomi mencapai Rp757 juta per tahun.

Secara terinci, jelas dia, program ini terdiri dari 14 lokasi desa energi berdikari yang memanfaatkan tenaga surya, yang menghasilkan listrik sekitar 75,05 kWp. Pengurangan emisi yang dihasilkan setara 109.962 ton CO2 per tahun dan memiliki dampak efisiensi ekonomi mencapai Rp139 juta per tahun.

"Kemudian ada tiga lokasi desa energi berdikari yang mengembangkan biogas dan gas metana, dengan total gas yang dihasilkan sebesar 793.795 meter kubik per tahun. Sementara untuk estimasi pengurangan emisinya 335.580 ton CO2 per tahun, dengan total estimasi efisensi mencapai Rp589 juta per tahun," tambahnya.

Tak hanya itu, PHE juga mendorong satu desa yang memanfaatkan energi surya dan angin dengan energi yang dihasilkan masing-masing sekitar 0,5 kWp dan estimasi pengurangan emisinya 7,7 ton CO2 per tahun. Sementara estimasi efisiensi ekonominya sebesar Rp7,7 juta per tahun. Kemudian, dua lokasi pemanfaatan bioetanol dengan produksi 3.766,5 liter per tahun dengan total estimasi pengurangan emisi 7.525 ton CO2 per tahun, dengan efisiensi ekonomi Rp18,06 juta per tahun.

Untuk pengurangan emisi, lanjut Arya, melalui pilar Pertamina net zero emission (NZE), PHE juga memiliki inisiatif strategis melalui dekarbonisasi bisnis yaitu efisiensi energi, pembangkit listrik ramah lingkungan, pengurangan kerugian, bahan bakar rendah karbon dan lain sebagainya. PHE juga membangun bisnis baru melalui carbon capture and storage serta carbon capture storage and utilization (CCS/CCUS) yang terintegrasi.

"Pada 26 September 2023 lalu IDX meluncurkan IDX Carbon yang diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo, PHE mencatatkan transaksi perdana dalam perdagangan karbon kredit di mana PHE sebagai pelaku industri hulu migas pertama yang menjadi bagian dalam Bursa Karbon," ujarnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More