UE Ambil Rp24,6 Triliun dari Aset Rusia Bikin Hungaria Geram, Sebut Tak Tahu Malu

Rabu, 26 Juni 2024 - 13:36 WIB
Pemerintah Uni Eropa dalam komite bantuan militer mendukung rencana tersebut dan para menteri pada pertemuan Luksemburg juga mendukungnya, kata para diplomat. Namun disebutkan, Menteri Luar Negeri Hungaria, Peter Szijjarto tidak banyak bicara ketika Borrell menyusun rencana tersebut.

Tapi Szijjarto jauh lebih vokal di Facebook."Ini adalah garis merah yang jelas, tidak ada lagi contoh pelanggaran yang tak tahu malu terhadap aturan umum Eropa dari sebelumnya," katanya.

"Sangat jelas, bahwa rekan-rekan kami di Brussels, tim hukum Uni Eropa kami sedang memeriksa kemungkinan dalam jalur hukum untuk mencari keadilan bagi Hungaria," kata Szijjarto.

Rencana Uni Eropa untuk segera menggunakan keuntungan dari aset Rusia yang dibekukan, berbeda dari keputusan para pemimpin G7 bulan ini.
(akr)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More