Harga Minyak Rusia vs Arab Saudi, Siapa Lebih Murah?

Rabu, 24 Juli 2024 - 19:41 WIB
Berbeda dengan Rusia, Arab Saudi justru menaikkan harga minyaknya di wilayah Asia. Arab Saudi belum lama ini telah menaikkan harga minyaknya untuk para pelanggan di Asia termasuk China sebagai salah satu negara importir minyak terbesar dunia.

Saudi Aramco menaikkan produk andalan Arab Light untuk pelanggan di Asia dengan rata-rata sebesar USD0,90-USD2,90 di atas harga patokan Oman-Dubai. Bloomberg melaporkan kenaikan ini merupakan kenaikan bulanan ketiga berturut-turut pada harga minyak mentah Arab Light untuk Asia.

Baca Juga: Waswas Perang dengan Rusia Pecah, 500.000 Tentara NATO Siaga Tinggi

Data harga terakhir yang tersedia untuk Arab Light adalah sekitar USD85 per barel. China adalah salah satu importir Arab Light. Pada November tahun lalu, kilang-kilang independen di China mengimpor 560.000 metrik ton Arab Light.

Kilang-kilang tersebut mengimpor lebih dari 2,2 juta metrik ton minyak Arab Saudi secara keseluruhan pada bulan itu, menurut laporan dari S&P Global Commodity Insights. Arab Saudi adalah pemasok minyak terbesar kedua di China setelah Rusia tahun lalu.
(nng)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More