Hunian Rumah Tapak Bagi PNS dan TNI Hadir di Bandung

Senin, 22 Februari 2021 - 23:59 WIB
PT DMS Propertindo Tbk (KOTA) tengah membangun proyek strategis di Kawasan Bandung Selatan. Proyek rumah tapak ini memadukan antara konsep kota yang nyaman, terhubung dengan area komersial dan ramah lingkungan. Foto/Dok
BANDUNG - PT DMS Propertindo Tbk (KOTA) tengah membangun proyek strategis di Kawasan Bandung Selatan dengan konsep kota mandiri berisikan rumah tapak serta area komersial. Sekretaris Perusahaan KOTA, Haryadi mengatakan, proyek rumah tapak ini memadukan antara konsep kota yang nyaman, terhubung dengan area komersial dan ramah lingkungan.

"Kawasan ini diharapkan mampu mengakomodir kebutuhan para masyarakat modern akan hunian, khususnya bagi kalangan pegawai pemerintah seperti TNI, Polri, dan PNS yang tinggal di Bandung," kata Haryadi di Jakarta, Senin (22/1/2021).






Di bangun di atas lahan seluas 63 hektar, proyek rumah tapak ini telah berjalan hingga 20%. Nantinya perumahan akan menerapkan konsep cluster dengan arsitektur modern yang banyak diminati oleh masyarakat urban masa kini.

Di lahan seluas 63 hektar tersebut, akan berdiri 1400 unit rumah dengan kapasitas huni mencapai 5600 orang. "Terdapat 7 tipe rumah cluster yang bisa dipilih oleh para calon penghuni, yaitu tipe 36, 45, 54, 60, 70, 90, dan 120.

Bukan hanya arsitektur modern, proyek rumah tapak Bandung Selatan ini juga menonjolkan konsep ruang hijau, gabungan antara hunian, taman, pusat hiburan, fasilitas publik, sekolah," katanya.

Nantinya, Pasar modern, dan area komersial lainnya. Hal ini dapat memudahkan penghuni untuk mobilitas mengakses berbagai layanan publik hanya dalam satu kawasan.

Peningkatkan Cash Flow Berkat Project Bandung Selatan

Adanya project rumah tapak di kawasan Bandung Selatan ini diproyeksikan aktivitas operasi perusahaan PT DMS Propertindo Tbk (KOTA) pada tahun ke-6 membaik hingga mampu menciptakan cash in flow sebesar Rp600 miliar.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More