Kebijakan Bebas Karantina dan VoA Berpotensi Dongkrak Kunjungan Wisman
Selasa, 08 Maret 2022 - 06:56 WIB
Pada kesempatan tersebut, Menparekraf Sandiaga juga menyampaikan perkembangan penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2022. Sebanyak 60.000 tiket untuk hari ketiga penyelenggaraan sudah terjual habis.
Adapun persyaratan penonton yang akan hadir langsung juga hanya vaksinasi lengkap dua dosis. Dengan kata lain, hasil negatif tes antigen ataupun PCR tidak diberlakukan.
"Harapannya juga bahwa jumlah penginapan yang masih kosong sekitar 7.300 kamar per 4 Maret 2022 ini bisa segera terisi. Baik dari yang ada di sekitar Mandalika maupun sampai juga di Gili. Rencananya saya nanti akan tinggal di Gili pada malam pertama dan mencoba glamping di Mandalika di hari kedua," kata Sandiaga.
Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf Henky Manurung menambahkan, dalam mendukung penyelenggaraan MotoGP 2022, Kemenparekraf nantinya akan menyiapkan help desk baik secara online ataupun offline dengan melihatkan 263 mahasiswa Poltekpar Lombok yang siap membantu pelaku perjalanan baik dalam dan luar negeri.
"Menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi yang terpercaya yang berkolaborasi bersama pelaku usaha, masyarakat, juga pemerintah daerah," kata Henky.
Menparekraf Sandiaga juga menyampaikan bahwa Belitung telah ditetapkan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian PPN/Bappenas sebagai tuan rumah Konferensi Tingkat Menteri KTT G20 pada 7-9 September 2022.
Menurut dia, ini menjadi momentum kebangkitan ekonomi dan pariwisata bagi Belitung, di mana dampak G20 akan dirasakan secara berkeadilan oleh masyarakat provinsi kepulauan Bangka Belitung (Babel). Untuk itu, Sandiaga berharap masyarakat mendukung secara totalitas.
“Kami yakin perekonomian Belitung akan segera tumbuh dan persiapan G20 ini akan memicu terbukanya peluang usaha dan lapangan kerja," pungkasnya.
Lihat Juga: Kemenparekraf: Literasi Keuangan dan Bisnis DPUP 2024 Cegah dari Pinjol Ilegal dan Judol
Adapun persyaratan penonton yang akan hadir langsung juga hanya vaksinasi lengkap dua dosis. Dengan kata lain, hasil negatif tes antigen ataupun PCR tidak diberlakukan.
"Harapannya juga bahwa jumlah penginapan yang masih kosong sekitar 7.300 kamar per 4 Maret 2022 ini bisa segera terisi. Baik dari yang ada di sekitar Mandalika maupun sampai juga di Gili. Rencananya saya nanti akan tinggal di Gili pada malam pertama dan mencoba glamping di Mandalika di hari kedua," kata Sandiaga.
Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf Henky Manurung menambahkan, dalam mendukung penyelenggaraan MotoGP 2022, Kemenparekraf nantinya akan menyiapkan help desk baik secara online ataupun offline dengan melihatkan 263 mahasiswa Poltekpar Lombok yang siap membantu pelaku perjalanan baik dalam dan luar negeri.
"Menjadi garda terdepan dalam memberikan informasi yang terpercaya yang berkolaborasi bersama pelaku usaha, masyarakat, juga pemerintah daerah," kata Henky.
Menparekraf Sandiaga juga menyampaikan bahwa Belitung telah ditetapkan oleh pemerintah pusat melalui Kementerian PPN/Bappenas sebagai tuan rumah Konferensi Tingkat Menteri KTT G20 pada 7-9 September 2022.
Menurut dia, ini menjadi momentum kebangkitan ekonomi dan pariwisata bagi Belitung, di mana dampak G20 akan dirasakan secara berkeadilan oleh masyarakat provinsi kepulauan Bangka Belitung (Babel). Untuk itu, Sandiaga berharap masyarakat mendukung secara totalitas.
“Kami yakin perekonomian Belitung akan segera tumbuh dan persiapan G20 ini akan memicu terbukanya peluang usaha dan lapangan kerja," pungkasnya.
Lihat Juga: Kemenparekraf: Literasi Keuangan dan Bisnis DPUP 2024 Cegah dari Pinjol Ilegal dan Judol
(ind)
tulis komentar anda