Meneropong Potensi Besar Ekspor Maggot ke Eropa

Selasa, 04 Oktober 2022 - 14:52 WIB
Apabila sudah terdaftar di portal TRAces (TRAde Control and Expert System) atau sistem yang menerbitkan sertifikasi sanitari dan fitosanitari produk ekspor-impor Uni Eropa, jelas Endah, akan langsung bisa melakukan ekspor ke negara-negara anggota Uni Eropa. Tanpa perlu mendaftar ulang ke masing-masing negara tujuan.

“Ketika sudah bisa ekspor, kita cuma diminta untuk mengisi sertifikat yang sudah mereka siapkan. Nanti pihak perusahaan harus bisa mengisi sertifikat tersebut. Nanti akan ada pelatihan (dari Barantan) bagi yang sudah dinyatakan lulus (untuk ekspor),” tutur Endah.

Maggot diekspor dalam bentuk larva kering. Selain larva, produk hewan ini berpotensi diekspor dalam bentuk tepung larva dan minyak hewani. Maggot dan turunan produknya umumnya digunakan untuk pakan hewan peliharaan dan hewan ternak karena memiliki protein yang cukup tinggi.

Lebih lanjut dia mengatakan bahwa maggot yang diekspor ke Eropa harus diberi pakan bungkil sawit, bukan diberi makan sampah seperti yang banyak dikembangkan di tanah air. “Ini tentu kalau kita mau menjual produk ke Eropa, kita harus memenuhi persyaratan itu," pungkasnya.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More