Kementan Targetkan Ekspor Komoditas Pertanian Capai Rp940,4 Triliun di 2023

Jum'at, 27 Januari 2023 - 13:48 WIB
loading...
Kementan Targetkan Ekspor...
Kementan optimistis target komoditas pertanian tercapai tahun ini. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kementerian Pertanian (Kementan) menargetkan ekspor komoditas pertanian tahun ini mencapai Rp940,4 triliun. Angka tersebut naik 38% dibandingkan tahun lalu sebesar Rp681,5 triliun.

"Bagaimana Badan Karantina mampu menjabarkan semua strategi meningkatkan produktivitas pertanian sehingga petani bisa berproduksi lebih baik, dengan produk-produk pertanian, dan pertanaman secara nasional," ujar Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat ditemui di sela Rakornas Badan Karantina Pertanian (Barantan), di Jakarta, Jumat (27/1/2023).



Dia mengungkapkan peningkatan ekspor perlu dilakukan ditengah ancaman krisis ekonomi. Sebab, sektor pertanian menjadi pondasi ekonomi. Rinciannya, target ekspor 2023 itu terdiri dari Tanaman Pangan senilai Rp5,85 triliun, Holtikultura sebesar Rp15,9 triliun, perkebunan Rp865,6 triliun, dan peternakan Rp52,96 triliun. Sehingga totoalnya Rp940,45 triliun, target ekspor yang akan dicapai pada tahun 2023.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Badan Karantina Kementan Bambang mengatakan kinerja ekspor komoditas pertanian pada 2022 meningkat 6% jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Pada 2022, realisasi ekspor komoditas pertanian senilai Rp658 triliun, sedangkan pada tahun 2021 sebesar Rp625 triliun.



Namun realisasi eskpor tersebut tak sesuai target yang sudah ditentukan tahun lalu, yaitu sebesar Rp681,5 triliun. Bambang optimistis pada 2023 bisa sesuai target. "Untuk mengakselerasi ekspor, kita lakukan fasilitasi pendamping hingga registrasi, untuk memenuhi protokol ekspor. Terakhir dengan China ada buah naga hingga sarang burung walet kita ekspor," jelasnya.

(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5.000 Ton Baja Lapis...
5.000 Ton Baja Lapis Asal RI Dikirim Langsung ke AS
Susu Mbok Darmi Perkuat...
Susu Mbok Darmi Perkuat Kemitraan dengan Peternak Susu Lokal
Gunakan HBA, ESDM Pastikan...
Gunakan HBA, ESDM Pastikan Harga Batu Bara Ekspor Lebih Stabil
Hadapi Perang Dagang,...
Hadapi Perang Dagang, Prabowo Minta Perluas Pasar Ekspor Selain AS
Kawal Harga Gabah Petani...
Kawal Harga Gabah Petani Rp6.500 per Kg, Kementan Gandeng TNI
Ekspor Mebel dan Kerajinan...
Ekspor Mebel dan Kerajinan Ditargetkan Capai Rp98 Triliun di 2030
Mentan Amran: Pengusaha...
Mentan Amran: Pengusaha Jual Harga Pangan di Atas HET Bakal Disegel
BNI Xpora Dampingi UKM...
BNI Xpora Dampingi UKM Keripik Pisang Tembus Pasar Internasional
BNI Xpora Dukung Produsen...
BNI Xpora Dukung Produsen Tempe Tembus Pasar Ekspor ke 10 Negara
Rekomendasi
3 Foto Bahagia Bobon...
3 Foto Bahagia Bobon Santoso dan Cheryl Ruan, Saling Unfollow usai Suami Mualaf
Suparman Reborn 4: Anting...
Suparman Reborn 4: Anting Aneu Dicuri oleh Duo Maling, Suparman Segera Bertindak
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
Berita Terkini
Transaksi Pembelian...
Transaksi Pembelian Beton Kini Lebih Mudah dengan Dompet Digital
9 menit yang lalu
Sri Mulyani Memohon...
Sri Mulyani Memohon Penurunan Penerimaan Pajak Tak Didramatisir
21 menit yang lalu
THR PNS Cair 17 Maret...
THR PNS Cair 17 Maret 2025 , Pemerintah Siapkan Anggaran Rp49,9 Triliun
43 menit yang lalu
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
1 jam yang lalu
Pabrik MinyaKita Tak...
Pabrik MinyaKita Tak Sesuai Takaran Resmi Ditutup, Ini Pemiliknya
1 jam yang lalu
TBS Energi Tumbuh Positif...
TBS Energi Tumbuh Positif di Tengah Transformasi Bisnis Berkelanjutan
2 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved