Pemuda Binaan PYCH Optimistis Hasil Budidaya Ikan Terus Meningkat

Minggu, 26 Maret 2023 - 13:30 WIB
loading...
Pemuda Binaan PYCH Optimistis...
Anak muda Papua yang tergabung dalam Papua Youth Creative Hub (PYCH) terus meningkatkan budidaya ikan air tawar. FOTO/dok.Istimewa
A A A
JAYAPURA - Sektor hasil perikanan di tanah Papua sedang menggeliat. Sebab itu, anak muda Papua yang tergabung dalam Papua Youth Creative Hub (PYCH) bersama pembudidaya ikan optimistis bisa memaksimalkan hasil budidaya ikan air tawar seperti nila dan mujair melalui keramba jaring apung (KJA) di Danau Sentani, Distrik Heram, Jayapura, Papua.

PIC KJA sekaligus anggota PYCH Jayapura Fileph Jones Marweri mengatakan pihaknya bekerja keras bersama-sama anak muda Papua untuk membudidayakan ikan air tawar di Danau Sentani untuk mendapatkan hasil laut yang maksimal.

"Di sini kami sebagai anak muda Papua binaan PYCH membimbing dan membina pembudi daya keramba jaring apung (KJA) dalam membudidayakan ikan nila dan mujair," ungkapnya, di Jayapura, Papua, Minggu (26/3/2023).



Fileph mengatakan hasil budidaya ikan nila dan mujair per bulan bisa mencapai 500 kg. Dia bersama pembudi daya KJA yang merupakan anak muda Papua menargetkan ke depan bisa mendapat hasil hingga 1 ton per bulan.

"Kami di sini membudidayakan beberapa ikan seperti nila dan mujair. Melalui binaan PYCH, kami targetkan setiap penjualan kami dalam satu bulan dari 500 kg bisa menjadi 1 ton atau bahkan lebih," ucapnya.

Fileph menyatakan hasil budi daya ikan air tawar ini akan dipasarkan di beberapa tempat di Jayapura. Salah satunya, Papua Youth Creative Hub (PYCH).

"Hasil budi daya ikan kami akan dijual atau dipasarkan di Papua Youth Creative Hub, beberapa restoran, pasar, dan lainnya," ungkapnya.

Fileph menuturkan PYCH dapat membantu KJA dalam memasarkan hasil produksi ikan air tawar hasil budi dayanya. "Ini sebagai wadah untuk membantu memasarkan hasil produksi ikan kami. Ini sangat berguna karena melalui Papua Creative Hub diharapkan penjualan kami bisa meningkat," katanya.

Fileph berharap KJA bisa terus meningkatkan hasil produksi ikan air tawarnya melalui PYCH. "Harapan kami, kami bisa menjalin kerja sama yang baik karena untuk meningkatkan hasil budi daya ikan dan penjualannya," ujarnya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Freeport Setor Rp7,73...
Freeport Setor Rp7,73 Triliun ke Pusat dan Daerah atas Keuntungan Bersih 2024
Begini Nasib Jalan Trans...
Begini Nasib Jalan Trans Papua, 4 Wilayah Pemekaran Jadi Fokus Pembangunan
KPI Unit Dumai Bangun...
KPI Unit Dumai Bangun PLTS Dukung Budidaya Ikan dengan Teknologi Bioflok
Bulog-Sucofindo Kolaborasi...
Bulog-Sucofindo Kolaborasi Validasi Bongkar Muat Beras di Papua pada 2024
5 Miliarder Termuda...
5 Miliarder Termuda di Dunia Hari Ini, Umur 20 Tahun Punya Harta Rp82 Triliun
PLN EPI-Papua Bersama...
PLN EPI-Papua Bersama Konsorsium Teken JDA Proyek Gasifikasi di Papua Utara
WMI dan Korporasi Kolaborasi...
WMI dan Korporasi Kolaborasi Gelar Pelatihan Budidaya Ikan Air Tawar di Bogor
Electricity Connect...
Electricity Connect Tarik Minat Anak Muda dalam Transisi Energi Berkelanjutan
Dalam Sebulan, Haji...
Dalam Sebulan, Haji Isam Rintis Jalan 16 Km di Merauke
Rekomendasi
Siap-siap, Presiden...
Siap-siap, Presiden Prabowo akan Umumkan Kembalinya Penjurusan SMA pada Hardiknas 2025
Puluhan Siswa di Cianjur...
Puluhan Siswa di Cianjur Keracunan MBG, Cak Imin Minta Kemenkes Cek Penyebabnya
Viral Tren Olahraga...
Viral Tren Olahraga 12-3-30 Efektif Turunkan Berat Badan, Begini Metodenya
Berita Terkini
3 Tahun Berturut-turut...
3 Tahun Berturut-turut Pertumbuhan Ekonomi Negara Eropa Ini Nol Persen
25 menit yang lalu
BUMN hingga TNI-Polri...
BUMN hingga TNI-Polri Bangun Gudang Penyimpanan Beras, Prabowo Siapkan Biaya Khusus
25 menit yang lalu
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
39 menit yang lalu
Gubernur BI Perry Warjiyo...
Gubernur BI Perry Warjiyo Wanti-wanti Ancaman Perang Tarif AS-China
53 menit yang lalu
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
1 jam yang lalu
Inisiatif Keberlanjutan...
Inisiatif Keberlanjutan PGE Dukung Kelompok Usaha Perhutanan Sosial
1 jam yang lalu
Infografis
Jika Israel Langgar...
Jika Israel Langgar Gencatan Senjata, Houthi akan Terus Menyerang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved