Bengkak 662%, Jungleland Catat Kerugian Rp758,19 Miliar di 2022

Senin, 27 Maret 2023 - 13:44 WIB
loading...
Bengkak 662%, Jungleland...
Seorang anak sedang bermain Boom Boom Car di Jungleland, Sentul, Bogor, Jawa Barat. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Emiten pemilik taman wisata Jungleland PT Graha Andrasentra Propertindo Tbk (JGLE) mencetak rugi bersih senilai Rp758,19 miliar sepanjang tahun lalu. Realisasi tersebut membengkak 662% secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan 2021 yang mencetak rugi Rp99,28 miliar.

Kondisi ini terjadi di tengah peningkatan pendapatan JGLE sebesar 121,24% yoy mencapai Rp191,99 miliar, dari tahun 2021 sebessar Rp86,78 miliar. Penyebabnya adalah karena perseroan harus menanggung kerugian terhadap hilangnya pengendalian atas entitas anak, PT Jungleland Asia (JLA) sebesar Rp641,66 miliar. Adapun JLA kini dikendalikan oleh PT Adiprotek Envirodunia (AE).



JGLE juga harus menanggung kerugian atas pembongkaran bangunan senilai Rp35,88 miliar, disusul kenaikan rugi atas pembatalan penjualan sebesar Rp25,56 miliar. Pemasukan hotel dan kondotel, terutama Aston Bogor Hotel and Resort masih menjadi tulang punggung JGLE senilai total Rp95,42 miliar.

Sedangkan pengelolaan taman rekreasi The Jungle (The Jungle Waterpark, hingga Jungleland Adventure Theme Park) berkontribusi sebesar Rp58,47 miliar. Adapun JGLE juga mencetak kenaikan penjualan kavling tanah total mencapai Rp36,92 miliar, sebagaimana tersaji di laporan keuangan JGLE, dikutip Senin (27/3/2023).

Dari sisi neraca, jumlah aset JGLE turun 43,92% yoy menjadi Rp1,71 triliun, akibat berkurangnya nilai aset tetap perusahaan. Jumlah utang (liabilitas) berkurang 52,70% menjadi Rp521,34 milliar.

Baca Juga: Sambut Imlek, Jungleland Sentul Siapkan Spot Instagrammable Keren

Modal (ekuitas) JGLE melandai 38,95% yoy menjadi Rp1,18 triliun, dengan akumulasi defisit laba senilai Rp700,59 miliar. Jumlah kas dan setara kas yang dipegang di akhir tahun 2022 sebesar Rp85,44 miliar, lebih tinggi dari posisi 2021 karena peningkatan aktivitas operasional.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menggeliat di Tengah...
Menggeliat di Tengah Kondisi Makro Kurang Kondusif, GOOD Tebar Dividen Rp350,33 M
Laba Bersih Unilever...
Laba Bersih Unilever Indonesia Melonjak 244,7% di Kuartal I-2025
Unilever Indonesia Masuk...
Unilever Indonesia Masuk IDXHIDIV20, Catat Yield Dividen Tertinggi Sepanjang Sejarah
Salip IHSG, Saham TUGU...
Salip IHSG, Saham TUGU Rebound 10 Persen dalam 5 Hari
Bluebird Raup Pendapatan...
Bluebird Raup Pendapatan Rp5,04 Triliun di 2024, Ini Pendorongnya
Beban Usaha Naik, Garuda...
Beban Usaha Naik, Garuda Indonesia Catat Rugi Rp1,15 Triliun di 2024
Kinerja 2024 Positif,...
Kinerja 2024 Positif, PGN Cetak Laba Bersih Rp5,4 Triliun
Laba Bersih BSBK Tahun...
Laba Bersih BSBK Tahun 2024 Meroket 782,82%, Intip Kinerja Lengkapnya
Bank Jatim Catatkan...
Bank Jatim Catatkan Laba Bersih Rp1,28 Triliun di 2024
Rekomendasi
Kadis LH Tangsel Jadi...
Kadis LH Tangsel Jadi Tersangka Korupsi Pengelolaan Sampah Rp25 Miliar, Aset Lahan Disita
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
Survei, Kinerja 6 Bulan...
Survei, Kinerja 6 Bulan Prabowo-Gibran Masih Cukup Tinggi
Berita Terkini
Uji Publik Program Perintis...
Uji Publik Program Perintis Berdaya demi Memperkuat Kemandirian Ekonomi
13 menit yang lalu
Harta 50 Miliarder Korea...
Harta 50 Miliarder Korea Melorot Jadi Rp1.646 T Gegara Darurat Militer dan Tarif AS
1 jam yang lalu
BULOG Jatim Serap Hasil...
BULOG Jatim Serap Hasil Panen Hingga 300 Ribu Ton Setara Beras
2 jam yang lalu
Menteri Keuangan AS...
Menteri Keuangan AS Bertemu Menko Airlangga Mendorong Proses Negosiasi Tarif
3 jam yang lalu
Perang Dagang dan Penurunan...
Perang Dagang dan Penurunan Pendapatan Minyak Bikin Menkeu Rusia Was-was
4 jam yang lalu
Ingin Punya Rumah Terganjal...
Ingin Punya Rumah Terganjal SLIK, Menteri Ara Ajak Pengembang, Bank, dan OJK, Diskusi
4 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved