Asian Banking & Finance Forum 2023 Tekankan Pentingnya Investasi Pemasaran Digital

Rabu, 03 Mei 2023 - 21:40 WIB
loading...
Asian Banking & Finance Forum 2023 Tekankan Pentingnya Investasi Pemasaran Digital
Chief Editor Asian Banking and Finance, Tim Charlton. Foto/MPI/Advenia Elisabeth
A A A
JAKARTA - Asian Banking & Finance Forum 2023 yang digelar pada hari ini menghadirkan sejumlah agenda. Salah satunya dialog interaktif bersama industri perbankan, asuransi , serta konsultan.

Adapun salah satu tema yang diangkat adalah 'Social Media: A Game Changer For Life Insurance Distribution". Dalam acara ini, PT MNC Life Assurance turut hadir sebagai panelis.

Chief Editor Asian Banking and Finance, Tim Charlton mengatakan, forum ini penting dilaksanakan untuk memberikan insight baru kepada industri perbankan maupun asuransi mengenai bagaimana menggunakan media sosial sebagai alat pemasaran.

"Hari ini kami dengan MNC Life berbicara perihal bagaimana menggunakan media sosial sebagai alat pemasaran untuk menjangkau populasi Indonesia. Selain itu di forum ini kita juga bahas bagaimana memperkenalkan asuransi jiwa beserta manfaatnya," ujarnya saat ditemui MNC Portal Indonesia (MPI) di Hotel Pullman, Jakarta, Rabu (3/5/2023).

Lanjutnya, terlebih untuk masyarakat Indonesia, yang mana penduduknya sangat banyak mencapai 300 juta orang, literasi asuransi jiwa sangat penting diberikan.

"Indonesia sangat jarang memberikan literasi mengenai produk asuransi jiwa. Seringnya, hanya literasi keuangan dasar yang menjelaskan kepada orang-orang bagaimana menghasilkan uang. Oleh karena itu, penting hari ini kami dari Asian Banking & Finance Forum menyelenggarakan acara ini untuk sharing berbagai permasalahan yang ada," tandas Tim.



Dia juga menyampaikan, tujuan dari acara ini yakni bisa mempertemukan perusahaan asuransi di Asia untuk saling bertukar pikiran, mendapatkan ide-ide baru sehingga bisa membuat rencana lebih baik lagi ke depannya bagi masing-masing perusahaan.

Selain itu, dia mengaku tertarik dengan sharing yang dipaparkan oleh MNC Life Assurance mengenai digitalisasi pemasaran. Menurut Tim, digitalisasi pemasaran penting dilakukan di era sekarang ini. Dengan itu, masyarakat akan lebih mudah untuk bergabung menjadi nasabah.



"Banyak perusahaan asuransi berinvestasi besar-besaran di pemasaran digital sehingga orang jadi lebih mudah bergabung menjadi nasabah asuransi. Jadi, tidak menggunakan kertas lagi kalau mau daftar asuransi. Saya pikir ide yang dipaparkan oleh MNC Life sangat bagus dan merupakan cara baru untuk dari sisi pemasaran," tutup Tim.
(ind)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1112 seconds (0.1#10.140)