Terungkap Penyebab Pertamina Berhasil Setor Rp307 Triliun ke Negara

Rabu, 17 Mei 2023 - 16:13 WIB
loading...
Terungkap Penyebab Pertamina...
Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati buka-bukaan apa yang menjadi pendorong buat perseroan hingga berhasil menyetor ke kas negara sebesar Rp307 triliun. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) , Nicke Widyawati mengatakan, pada tahun 2022 lalu, perseroan berhasil menyetor ke kas negara sebesar Rp307 triliun. Penerimaan tersebut berasal dari pajak, dividen, penerimaan negara bukan pajak (PNBP) dan Signature Bonus.



Menurut Nicke, tahun 2022 merupakan kinerja terbaik Perseroan sepanjang sejarah Pertamina. Bahkan jika dibandingkan dengan tahun 2021 revenue perushaan pelat merah itu mengalami peningkatan lebih dari 80%. Adapun kontribusi perusahaan ke negara pada tahun 2021 hanya sebesar Rp167,7 triliun.

"Kontribusi untuk pendapatan negara, itu sekitar 307 triliun, kita memberikan kepada APBN dalam berbagai bentuk, mulai dari pajak, Deviden, signature bonus dan juga bagian negara atas minyak mentah," ujar Nicke dalam sesi wawacara bersama MNC Media, Senin (15/5/2023).



Lebih lanjut, Nicke menjelaskan dari sisi kinerja financial perusahaan pada tahun 2022 lalu, Pertamina juga berhasil membukukan laba bersih sebesar USD3,8 miliar atau setara Rp56,6 triliun. Capaian tersebut mengalami peningkatan 86% jika dibandingkan dengan laba bersih yang dicapai perseroan pada tahun 2021.

Namun apabila disandingkan dengan kinerja perusahaan tahun 2020. Catatan Pertamina capaian laba bersih di tahun 2022 meningkat 3 kali lipat. Tahun 2020 laba bersih mencapai USD1,05 miliar atau sekitar Rp15 triliun.

Menurut Nicke kinerja positif Pertamina didukung Menteri BUMN Erick Thohir di antaranya, dengan melakukan program Cost Optimization, termasuk ada cost efisiensi yang dilakukan pada tahun 2022 hingga pembentukan holding dan sub holding Pertamina.

"Ditahun 2020 kita berhasil menciptakan Cost Optimization sebesar USD1,3 miliar, tahun 2022 kita lakukan lagi, ada penghematan yang kita lakukan, jadi penghematan operasional, semua produksi naik, sehingga terjadi penghematan dari hulu ke hilir," sambung Nicke.

Disamping itu pasca pembentukan Holding – Sub Holding, menurut Nicke Pertamina bisa lebih fokus dalam menjalankan masing-masing lini bisnisnya, sehingga berdampak signifikan pada peningkatan Kinerja Pertamina secara keseluruhan.

"Setelah terbentuknya holding dan sub holding, maka sub holding ini fokus bekerja dengan pekerjaan masing-masing, dan dengan demikian mereka bisa melakukan investasi yang produktif akhirnya ada peningkat pendapatan. Sehingga inilah yang men-drive revenue kita meningkat secara signifikan," pungkasnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
Kolaborasi Perusahaan...
Kolaborasi Perusahaan Asuransi Ini dan Perbankan Hadirkan Perlindungan Unik
21 Ribu Karyawan Intel...
21 Ribu Karyawan Intel Bakal Kena PHK, Apa Masalahnya?
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
Rekomendasi
Jenazah Brando Susanto...
Jenazah Brando Susanto Disemayamkan di Rumah Duka Carolus, Simpatisan PDIP Berdatangan
Yuk Kenalan MGS5 EV,...
Yuk Kenalan MGS5 EV, Mobil Listrik MG dengan Perfoma Mesin dan Tampilan Keren
Keterlaluan! 3 Orang...
Keterlaluan! 3 Orang Sekeluarga Ini Sindikat Pemalsu Kupon Sembako Rumah Sakit
Berita Terkini
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
24 menit yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
56 menit yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
1 jam yang lalu
IHSG Berpotensi Menguat...
IHSG Berpotensi Menguat Pekan Depan, Investor Pantau Data Inflasi dan Ekonomi AS
2 jam yang lalu
Urban Market Baru Hidupkan...
Urban Market Baru Hidupkan Ruang Publik di Kawasan Paramount Petals Tangerang
2 jam yang lalu
Bank Mandiri Salurkan...
Bank Mandiri Salurkan KUR Rp12,8 Triliun hingga Maret 2025
3 jam yang lalu
Infografis
Paket Senjata Rp1.684...
Paket Senjata Rp1.684 Triliun Ditawarkan Trump ke Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved