Bantu Cukupi Stok Darah PMI, Insan Pegadaian Ramai-ramai Donor

Jum'at, 19 Mei 2023 - 19:01 WIB
loading...
Bantu Cukupi Stok Darah...
Karyawan-karyawati PT Pegadaian berbondong-bondong mengikuti donor darah di Kantor Pegadaian Salemba untuk membantu PMI mencukupi stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan.
A A A
JAKARTA - Karyawan-karyawati PT Pegadaian berbondong-bondong mengikuti donor darah di Kantor Pegadaian Salemba untuk membantu Palang Merah Indonesia (PMI) mencukupi stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan tersebut merupakan kolaborasi antara panitia HUT dengan DPD Serikat
Pekerja Kantor Pusat Pegadaian.

VP Corcomm PT Pegadaian Basuki Tri Andayani mengatakan bahwa kegiatan donor darah tersebut dilakukan sebagai salah satu rangkaian acara dalam rangka perayaan HUT ke-122 Pegadaian. Selain di Jakarta, kegiatan donor darah juga dilakukan di berbagai tempat di seluruh Indonesia.

“Panitia menargetkan jumlah peserta di tiap lokasi masing-masing sebanyak 122 pendonor sesuai dengan usia Pegadaian tahun ini. Selain kegiatan donor darah, perayaan HUT Pegadaian juga diwarnai dengan bersih-bersih sungai, pembagian sembako, santunan anak yatim serta beberapa kegiatan sosial lainnya,” katanya.

Basuki menambahkan sesuai dengan tema HUT 'Bersatu Tumbuh Bersama', Pegadaian menebarkan spirit kolaborasi perusahaan dengan masyarakat agar terus tumbuh bersama-sama. Hal tersebut sejalan dengan program holding ultra mikro BRI-Pegadaian-PNM untuk terus menumbuh-kembangkan usaha ultra mikro dan UMKM dan meningkatkan daya saing mereka.

“Jadi spirit 'Bersatu Tumbuh Bersama' ini tidak semata-mata demi bisnis ketiga entitas saja, lebih dari itu juga untuk membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta pelaku usaha mikro dan UMKM. Jadi harapannya kinerja perusahaan tumbuh sehat, kesejahteraan masyarakat pun meningkat,” ujarnya.

Sementara itu Sekretaris DPD Serikat Pekerja PT Pegadaian kantor pusat Rizkillah Suryo Wibowo mengatakan bahwa seluruh Insan Pegadaian sangat mendukung kegiatan dalam rangka perayaan HUT Pegadaian.

“Kegiatan donor darah ini membuktikan hubungan kerja yang harmonis antar karyawan serta manajemen. Selain terus berkontribusi melalui kinerja dan pelayanan prima bagi masyarakat, seluruh pekerja Pegadaian juga berpartisipasi aktif dalam kegiatan sosial yang diselenggarakan, baik atas inisiasi perusahaan maupun oleh serikat pekerja,” tuturnya.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bank Jatim Siap Salurkan...
Bank Jatim Siap Salurkan KUR PMI
Aksi Borong Emas Terus...
Aksi Borong Emas Terus Berlanjut, Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Naik 4 Kali Lipat
Masyarakat Ramai-ramai...
Masyarakat Ramai-ramai Investasi Emas, Deposito Emas Pegadaian Tembus 1 Ton
Seusai Lebaran Masyarakat...
Seusai Lebaran Masyarakat Berbondong Investasi Emas di Pegadaian Galeri 24
Kunjungi Semarak Festival...
Kunjungi Semarak Festival Ramadan Persembahan Pegadaian di 61 Lokasi Seluruh Indonesia
Tak Toleransi Fraud...
Tak Toleransi Fraud dan Korupsi, Pegadaian Komitmen Implementasikan GCG
Bank Emas Pegadaian...
Bank Emas Pegadaian Semakin Menarik Perhatian Masyarakat, Ini Layanan Lengkapnya
Sukses Terbitkan Sukuk...
Sukses Terbitkan Sukuk Mudarabah Berkelanjutan, Pegadaian Raih Penghargaan IFN Global Awards 2024
Sigap Salurkan Bantuan,...
Sigap Salurkan Bantuan, Pegadaian Peduli Bantu Korban Banjir Jabodetabek
Rekomendasi
Nonton MasterChef Indonesia...
Nonton MasterChef Indonesia Season 12 di VISION+: Ketegangan di Galeri Makin Memanas!
Pemprov Jabar Siap Lawan...
Pemprov Jabar Siap Lawan Putusan PTUN dalam Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
7 Negara yang Siap Menampung...
7 Negara yang Siap Menampung Warga Gaza, Nomor 1 Paling Banyak
Berita Terkini
Kena Tarif Tambahan...
Kena Tarif Tambahan 10 Persen, Eksportir Tekstil dan Garmen RI Terancam
28 menit yang lalu
Demi Tekan Tarif, Indonesia...
Demi Tekan Tarif, Indonesia Rela Tambah Impor Energi Rp168 Triliun dari AS
1 jam yang lalu
Pasarkan Produk Green...
Pasarkan Produk Green Coke, Pertachem Dorong Hilirisasi Nasional
2 jam yang lalu
Transformasi ESG Berbasis...
Transformasi ESG Berbasis Teknologi, Envicount Luncurkan Platform Inovatif
3 jam yang lalu
Siasati Tarif Trump,...
Siasati Tarif Trump, RI Siap Genjot Pasar Ekspor Eropa dan Australia
3 jam yang lalu
Dukungan BRI Antar Usaha...
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Rambah Pasar Internasional
6 jam yang lalu
Infografis
Tentara China Ikut Perang...
Tentara China Ikut Perang Bantu Rusia Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved