6 Fakta Bursa Indonesia dalam Sepekan: IHSG Turun, Rata-Rata Transaksi Rp10 Triliun

Sabtu, 20 Mei 2023 - 07:47 WIB
loading...
6 Fakta Bursa Indonesia dalam Sepekan: IHSG Turun, Rata-Rata Transaksi Rp10 Triliun
PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengungkapkan sejumlah fakta perdagangan pasar modal dalam sepekan terakhir selama periode 15 sampai dengan 19 Mei 2023. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengungkapkan sejumlah fakta perdagangan pasar modal dalam sepekan terakhir. Selama periode 15 sampai dengan 19 Mei 2023, kegiatan perdagangan mengalami perubahan yang cukup variatif.



Termasuk Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) yang mengalami koreksi tipis. Berdasarkan pengumuman BEI, Sabtu (20/5/2023), berikut adalah 6 fakta bursa sepekan:

1. IHSG Turun 0,11%

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami tekanan sebesar 0,11 persen dalam sepekan di level 6.700,56 dari 6.707,76 pada penutupan pekan sebelumnya.

2. Rata-Rata Nilai Transaksi Harian (RNTH)

Rata-rata nilai transaksi harian Bursa (RNTH) melandai 1,43% menjadi Rp10,018 triliun dari Rp10,164 triliun pada pekan sebelumnya.

3. Rata-Rata Frekuensi Harian

Adapun rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa juga berkurang 7,52% menjadi 1.270.046, dari 1.373.328 transaksi pada sepekan sebelumnya.

4. Rata-Rata Volume Transaksi Harian

Peningkatan justru terjadi pada rata-rata volume transaksi harian Bursa sebesar 10,26% menjadi 21,011 miliar saham, dibandingkan 19,055 miliar saham dari pekan sebelumnya.


5. Kapitalisasi Pasar

Kapitalisasi pasar turun 0,18% menjadi Rp9.504,018 triliun, lebih rendah dari posisi Rp9.521,038 triliun pada penutupan pekan lalu.

6. Investor Asing

Dalam empat hari terakhir, transaksi beli investor asing bersih mencapai Rp900,28 miliar. Alhasil, angka ini mengakumulasi net-buy asing sepanjang 2023 sebesar Rp17,01 triliun.
(akr)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1931 seconds (0.1#10.140)