Berikan Pelayanan Perbankan Berstandar Jepang di RI Saat Hari Jadi ke-8

Kamis, 15 Juni 2023 - 11:24 WIB
loading...
Berikan Pelayanan Perbankan...
Merayakan delapan tahun kehadiran PT Bank JTrust Indonesia Tbk (JTrust Bank) memberikan pelayanan perbankan berstandar Jepang untuk masyarakat Indonesia. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Merayakan delapan tahun kehadiran PT Bank JTrust Indonesia Tbk ( JTrust Bank ) memberikan pelayanan perbankan berstandar Jepang untuk masyarakat Indonesia. J Trust Bank meluncurkan kampanye loyalty program bertajuk Tsumugu dengan periode program 1 April 2023 hingga 31 Maret 2024.



Tsumugu yang di ambil dari kata dalam bahasa Jepang sering digunakan untuk menggambarkan proses menarik serat kapas dan memintalnya menjadi benang. Lebih luasnya Tsumugu’ dapat diartikan sebagai rangkaian proses untuk menciptakan sesuatu yang baik.

“Kinerja J Trust Bank yang positif dengan kondisi fundamental yang solid tidak terlepas dari dukungan nasabah setia kami. Oleh karenanya, dalam rangka merayakan hari ulang tahun J Trust Bank ke-8, dengan kerendahaan hati kami persembahkan program Tsumugu yang memberikan banyak keuntungan dan manfaat," ujar Direktur Utama J Trust Bank, Ritsuo Fukadai.



Selaras dengan semangat tersebut, kampanye loyalty program Tsumugu dipersembahkan oleh J Trust Bank merupakan ragam penawaran produk yang memberikan banyak keunggulan dan keuntungan yang dapat dinikmati oleh nasabah setia dan masyarakat Indonesia.

Pada program Tsumugu, J Trust Bank menawarkan berbagai produk tabungan dan giro yaitu Tabungan J Trust One, Tabungan Tora, Giro JTrust dan Giro Valas JTrust di mana nasabah perorangan atau non-perorangan/bisnis yang membuka salah satu produk di atas pada periode program akan mendapatkan tambahan suku bunga sebesar 0.20%. Dilengkapi dengan fitur mobile dan internet banking yang dapat diandalkan serta dapat digunakan di mesin ATM bank mana pun, di mana pun.

Penawaran menarik lainnya di program Tsumugu adalah KPR J Trust Bank yang memberikan suku bunga istimewa sebesar 2.95% (suku bunga tetap 2 tahun) dengan maksimal tenor pinjaman 30 tahun serta tidak membutuhkan uang muka dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Selain itu seluruh keuntungan dari program Tsumugu juga berlaku untuk nasabah yang tergabung dalam Employee Benefit Program dari J Trust Bank yaitu program yang diberikan kepada sekelompok karyawan dalam satu perusahaan sehingga menambah benefit menjadi nasabah J Trust Bank.

Menutup tahun 2022, J Trust Bank mencatat kinerja positif sebesar Rp86,6 miliar atau tumbuh Rp532 miliar dari rugi bersih Rp445,4 miliar pada Desember 2021. Hal ini merupakan fakta yang sangat baik mengingat kondisi sosial ekonomi paska pandemi Covid-19 yang sangat mempengaruhi kinerja industri perbankan selama tahun 2022. Per Desember 2022 kredit tumbuh sebesar 95 persen menjadi Rp19,53 triliun dari sebelumnya sebesar Rp10,01 triliun per Desember 2021.

Sedangkan pada sisi simpanan melalui instrumen tabungan, giro, dan deposito Bank menghimpun DPK sebesar Rp25,66 triliun atau tumbuh 61 persen dari sebelumnya sebesar Rp15,95 triliun pada akhir Desember 2021. Secara berkesinambungan J Trust Bank melakukan kampanye dan marketing program sebagai salah satu perwujudan nilai Perseroan yaitu Customer First dengan memastikan produk dan layanan yang disediakan memenuhi kebutuhan nasabah lebih dari memberikan suku bunga yang kompetitif.

“Kami sangat bersemangat untuk terus berinovasi dalam menyediakan ragam produk dan layanan berstandar Jepang yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia," tutup Ritsuo.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Khawatir ART mudik?...
Khawatir ART mudik? Tenang Saja! Toko Ini Tetap Buka Selama Libur Lebaran
Menangkap Peluang di...
Menangkap Peluang di Tengah Meningkatnya Tren Reksa Dana Syariah
Jajaran Direktur Baru...
Jajaran Direktur Baru Bank Woori Saudara di RUPST 2025
Lebaran Tinggal Menghitung...
Lebaran Tinggal Menghitung Hari: Penuhi Semua Kebutuhan dengan Diskon Spesial hingga 50%
Mendorong Transformasi...
Mendorong Transformasi Digital, Infrastruktur Centratama Berkembang Hampir 3 Kali Lipat
Tips Menjadi Market...
Tips Menjadi Market Leader, Strategi Jitu Meningkatkan Daya Saing
Dewan Penasihat Danantara...
Dewan Penasihat Danantara Diisi Tokoh Asing, Ray Dalio hingga Mantan PM Thailand
BNI Terapkan Operasional...
BNI Terapkan Operasional Terbatas Selama Libur Nyepi dan Idulfitri 2025
Kuasa Hukum Berikan...
Kuasa Hukum Berikan Klarifikasi Laporan J Trust Bank terhadap Crowde
Rekomendasi
Pabrik Hyundai di Georgia...
Pabrik Hyundai di Georgia Siap Produksi Ioniq 9 Tepat Waktu
FIFA Yakin Indonesia...
FIFA Yakin Indonesia Pecah Rekor 88 Tahun Lolos Piala Dunia
Ini Pesan Hamas untuk...
Ini Pesan Hamas untuk Warga Palestina yang Merayakan Idulfitri saat Agresi Israel
Berita Terkini
Sepanjang Arus Mudik...
Sepanjang Arus Mudik Lebaran 2025, Tercatat Ada 1,7 Juta Kendaraan Keluar Jabotabek
3 jam yang lalu
Orang Terkaya di Thailand...
Orang Terkaya di Thailand Borong Saham Perbankan Rp6,1 Triliun
4 jam yang lalu
BRI Dorong UMKM Kota...
BRI Dorong UMKM Kota Depok Naik Kelas Lewat Program Klasterku, Pelaku Usaha Beri Apresiasi
6 jam yang lalu
Sri Mulyani Pede Mudik...
Sri Mulyani Pede Mudik dan Lebaran Angkat Ekonomi Daerah, Ini 2 Pendorongnya
6 jam yang lalu
Bagi-bagi Takjil dan...
Bagi-bagi Takjil dan Layanan Kesehatan, BNI Hadir di Posko Mudik Malang
7 jam yang lalu
Bukan Gimmick, Pertamina...
Bukan Gimmick, Pertamina Hadirkan Antar Gratis Bright Gas & Promo Refill Berhadiah Cashback
8 jam yang lalu
Infografis
Turki Bantu Ekspor 15.000...
Turki Bantu Ekspor 15.000 Ton Telur saat Flu Burung Merebak di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved