Fakta Unik Tol Cisumdawu, Milik Jusuf Hamka yang Dikerjakan 12 Tahun

Selasa, 18 Juli 2023 - 19:28 WIB
loading...
A A A
Sejak dua hingga tiga minggu pertama pembukaan, Tol Cisumdawu beroperasi tanpa adanya tarif alias gratis. Setelah itu, tol akan beroperasi dengan tarif sekitar Rp1.275 per kilometernya. Tarif tersebut tergolong murah karena adanya dukungan konstruksi sekitar 50 persen dari pemerintah.

"Tol Cisumdawu masih dibebaskan sekitar 2-3 minggu. Perkiraan tarifnya Rp 1.275 per km," ujar Endra saat dihubungi MNC Portal, 11 Juli 2023.

5. Panjang Tol Cisumdawu

Jalan Tol Cileunyi–Sumedang–Dawuan atau disingkat dengan Jalan Tol Cisumdawu terbentang sepanjang 62,60 kilometer dari bagian Jalan Tol Trans Jawa yang berada di Jawa Barat. Sehingga tol tersebut menjadi akses utama menuju Bandara Kertajati di Majalengka.

6. Memiliki Terowongan Kembar

Berbeda dengan tol lainnya, Tol Cisumdawu ternyata memiliki terowongan kembar atau yang dikenal dengan nama twin tunnel. Dua terowongan tersebut merupakan icon dari Cisumdawu. Pada saat diresmikan, Presiden Jokowi juga berdiri di depan twin tunnel Cisumdawu.

7. Masa Konsesi 45 tahun

Pemerintah Indonesia memberikan masa konsesi 45 tahun kepada pengelola Tol Cisumdawu. Hal itu telah tertuang dalam Hasil Feasibility Study yang dituangkan ke dalam PPJT (Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol).

"Setelah Feasibility Study tuntas, tarif akan ditentukan berdasarkan hasil lelang (dipilih tarif terendah), meskipun itu merupakan solicited toll road. Yang ditentukan Pemerintah pada waktu lelang kemudian adalah masa konsesinya. Masa konsesi 45 tahun," ujar Endra.
(nng)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2236 seconds (0.1#10.140)