Semester I-2023, PGE Cetak Laba Bersih Rp1,39 Triliun

Selasa, 25 Juli 2023 - 20:11 WIB
loading...
Semester I-2023, PGE...
PLTP Area Kamojang yang dioperasikan PT Pertamina Geothermal Energy Tbk. PGE mencetak laba bersih USD92,7 juta di semester I-2023. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) mencatatkan pertumbuhan laba bersih 30,1% di semester I-2023 mencapai USD92,7 juta atau sekitar Rp1,39 triliun (kurs Rp15.000 per USD). Perseroan di periode yang sama juga mencatatkan menurunnya beban utang.

Direktur Keuangan PGE Nelwin Aldriansyah dalam keterangan tertulisnya mengatakan, capaian itu membuktikan komitmen PGE sebagai world class green energy company dalam memperoleh pendapatan pada pengembangan energi panas bumi.



Pada periode yang sama, perseroan juga berhasil mencatatkan kenaikan pendapatan sebesar 11,9% menjadi USD206,7 juta dari tahun sebelumnya sebesar USD 184,7 juta. Selain itu, EBITDA juga naik sebesar 13,3% year-on-year menjadi USD175,5 juta hingga periode yang berakhir Juni 2023.

"Posisi keuangan yang solid ini memacu kami untuk terus tumbuh secara berkelanjutan guna menyediakan energi hijau yang andal dan terjangkau bagi masyarakat Indonesia," ungkap Nelwin, Selasa (25/7/2023).



Dia menambahkan, perseroan berhasil mempertahankan pertumbuhan kinerja keuangan seiring dengan penguatan operasional dan program efisiensi yang dijalankan.

Dari sisi produksi, PGE mencatatkan kenaikan 7,7% year-on-year menjadi 2.397,2 GWh. Sementara itu, total utang perseroan berkurang dari USD935 juta menjadi USD731 juta dengan utang bersih menurun drastis menjadi hanya USD66,95 juta.

"Dengan begitu, debt to equity ratio (DER) juga berkurang menjadi 39% dari akhir tahun 2022 sebesar 75%," pungkasnya.
(fjo)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1704 seconds (0.1#10.140)