Bangun Karakter Bangsa, Ganjar Creasi Gelar Outbond Bareng Gen Z

Minggu, 03 September 2023 - 13:30 WIB
loading...
Bangun Karakter Bangsa,...
Ganjar Creasi mengadakan acara outbond bersama dengan puluhan Gen Z di Kabupaten Malang. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
MALANG - Generasi Alumni Muda UB-ITS-UNAIR Bersama Ganjar yang tergabung dalam Ganjar Creasi (G-Creasi) mengadakan acara outbond bersama dengan puluhan Gen Z di Kabupaten Malang.

Bertajuk ‘Eksplorasi Pemuda: Menjelajah Alam Dengan Kegembiraan’, acara ini berlangsung di Wisata Gentong Mas, Dusun Napel, Sukolilo, Kecamatan Wajak, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (3/9/2023).

Koordinator Daerah (Korda) Ganjar Creasi Kabupaten Malang Hanna Evriza mengatakan acara outbond ini sengaja dilakukan pihaknya dalam rangka menghadirkan kegiatan untuk membangun karakter bangsa, sekaligus mengenalkan sosok Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024 kepada para Gen Z.

"Kami mau menyosialisasikan Pak Ganjar melalui kegiatan outbond bersama pemuda yang ada di sekitar sini," ujar Hanna di sela kegiatan outbond.



Acara outbond ini dikemas dengan berisikan beberapa games yang diikuti oleh peserta yang mayoritas adalah Gen Z di Kabupaten Malang. Hanna menyebut Gen Z sangat menyukai acara outbond lantaran bisa berkumpul bersama-sama.

Alasan itulah, kata dia, Ganjar Creasi sengaja mengenalkan sosok Ganjar Pranowo melalui acara seperti outbond ini karena sangat dilirik oleh kalangan Gen Z.

"Alasannya sendiri untuk memilih outbond agar daya tarik dari generasi muda semakin banyak. Kalau outbond kan bawaannya seru-seruan gitu, jadi daya tarik dari seluruh generasi muda," ungkap Hanna.

Menurut Hanna, acara yang dibuat oleh Ganjar Creasi mendapatkan respons antusias dari peserta. Terbukti mereka rela datang sejak pagi hari untuk mengikuti kegiatan ini.

Sementara itu, salah seorang peserta outbond, Imam menilai acara yang dibuat oleh Ganjar Creasi sangat bermanfaat bagi para anak muda khususnya dalam rangka membangun karakter bangsa menuju pembangunan masa depan.



Imam mengatakan apabila anak muda seperti Gen Z sangat menyukai kegiatan seperti outbond. Apalagi untuk di kawasan Kabupaten Malang, kegiatan serupa masih belum banyak diselenggarakan.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Beri Literasi Keuangan,...
Beri Literasi Keuangan, BNI Berbagi Tips Investasi untuk Gen Z
Bisnis Cloud Kian Prospektif,...
Bisnis Cloud Kian Prospektif, Buka Peluang bagi Pekerja Gen Z
Paylater Digandrungi Gen...
Paylater Digandrungi Gen Z dan Milenial, Tumbuh 3 Kali Lipat Dibanding Kartu Kredit
Gen Z dan Milenial Punya...
Gen Z dan Milenial Punya Gaya Cicilan Berbeda, Intip Trik Mengatur Keuangan
PNM Gandeng Gen-Z, Lahirkan...
PNM Gandeng Gen-Z, Lahirkan Konten Kreator Muda yang Peduli UMKM
Kejatuhan Kelas Menengah...
Kejatuhan Kelas Menengah Indonesia, Makan Tabungan Jadi Pertanda
Dekatkan Pospay dengan...
Dekatkan Pospay dengan Gen Z, PosIND Turut Ramaikan Noraebang
Cara Unik PLN Perkenalkan...
Cara Unik PLN Perkenalkan PLN Mobile kepada Generasi Muda
BPS : 36,89 persen Penduduk...
BPS : 36,89 persen Penduduk Kelas Menengah Mayoritas Gen Z dan Generasi Alpha
Rekomendasi
Dampak Perang Dagang:...
Dampak Perang Dagang: Canton Fair Sepi, Industri Ekspor China Terguncang
Anggota DPRA Jalani...
Anggota DPRA Jalani Sidang Kasus Dugaan Penganiayaan Anak di Aceh Barat
Heboh Orang Tua Murid...
Heboh Orang Tua Murid SD di Lebak Bawa Meja dan Kursi dari Rumah ke Sekolah untuk KBM Anaknya
Berita Terkini
Perluas Portofolio,...
Perluas Portofolio, Home Credit Tawarkan Pembiayaan Modal Usaha hingga Rp50 Juta
4 menit yang lalu
Rekor Belanja Militer...
Rekor Belanja Militer Dunia Capai Rp45.356 Triliun, AS Sumbang 37%
4 menit yang lalu
Saling Silang AS-China...
Saling Silang AS-China Soal Tarif, Rupiah Terguncang ke Rp16.855
30 menit yang lalu
3 Bandara Kembali Berstatus...
3 Bandara Kembali Berstatus Internasional, Ini Daftarnya
48 menit yang lalu
Laba UNVR Melonjak 245%,...
Laba UNVR Melonjak 245%, Unilever PLC Optimistis Bisnis di Indonesia Pulih
1 jam yang lalu
Airlangga Laporkan Perkembangan...
Airlangga Laporkan Perkembangan Terbaru Nogosiasi Tarif AS ke Prabowo
1 jam yang lalu
Infografis
Pilot Jet Tempur F-16...
Pilot Jet Tempur F-16 Ukraina Pavlo Ivanov Dapat Gelar Pahlawan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved