Peduli Lingkungan, MNC Bank Tanam 1.000 Pohon di Hutan di Srengseng

Selasa, 17 Oktober 2023 - 13:53 WIB
loading...
Peduli Lingkungan, MNC...
MNC Bank bersama dengan MNC Peduli menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) penanaman 1.000 bibit pohon di Hutan Kota Srengseng, Jakarta Barat. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Tingkatkan kepedulian lingkungan, PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) atau MNC Bank , anak usaha PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP) yang berada di bawah naungan MNC Group (BHIT) bersama dengan MNC Peduli menggelar kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) penanaman 1.000 bibit pohon di Hutan Kota Srengseng, Jakarta Barat.

Adapun simbolis penanaman bibit pohon tersebut dilakukan langsung oleh Wakil Presiden Direktur MNC Bank, Denny Setiawan Hanubrata serta didampingi oleh perwakilan Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, MNC Peduli dan komunitas peduli lingkungan.

Wakil Presiden Direktur MNC Bank Denny Setiawan Hanubrata mengatakan bahwa penanaman pohon merupakan salah satu cara yang efektif untuk meningkatkan kualitas udara serta mendukung kelestarian lingkungan di DKI Jakarta.

"Sebagai perusahaan yang berkomitmen dalam menerapkan prinsip keberlanjutan yang memberikan manfaat jangka panjang, MNC Bank memiliki tanggung jawab sosial untuk berkontribusi dalam mengatasi masalah lingkungan, terutama masalah polusi udara," ujar Denny usai menanam pohon di Hutan Kota Srengseng Jakarta, Selasa (17/10/2023).



"Sebagai ibu kota negara, Jakarta memiliki luas ruang terbuka hijau yang masih belum ideal. Hal ini tentu menjadi tantangan bagi kita semua untuk terus berupaya meningkatkan jumlah ruang terbuka hijau di Jakarta," imbuhnya.

Pada kegiatan CSR tersebut, bibit pohon yang ditanam terdiri dari berbagai jenis, antara lain pohon Mangga, Akasia, Tabebuya, Salam, Lidah Buaya hingga Durian. Kegiatan CSR ini merupakan contoh nyata dari komitmen MNC Bank dan MNC Peduli dalam mendukung keberlanjutan dan lingkungan hidup yang lebih bersih.

Selain Hutan Kota Srengseng, bibit-bibit tersebut juga rencananya akan disebar ke sejumlah lokasi Hutan Kota lain dibawah naungan Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta.

MNC Bank juga menggandeng MNC Peduli sebagai yayasan sosial dibawah naungan MNC Group yang bergerak di bidang kepedulian sosial, kemanusiaan dan keagamaan. Melalui kolaborasi yang dilakukan, diharapkan dapat meningkatkan efektivitas penyaluran bantuan CSR yang diberikan.

Kegiatan tersebut juga melibatkan sejumlah relawan yang secara aktif terlibat dalam kegiatan penanaman dan perawatan pohon, serta memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Kinerja BCAP 2024,...
Hasil Kinerja BCAP 2024, Laba Bersih Melesat hingga 62,5%
MNC Bank Borong 5 Penghargaan...
MNC Bank Borong 5 Penghargaan Bergengsi di Ajang Digital Brand Awards 2025
MNC Bank Resmi Luncurkan...
MNC Bank Resmi Luncurkan Tabungan Motion Cuan, Tawarkan Bunga hingga 7 Persen
Undian Grandprize, MNC...
Undian Grandprize, MNC Bank Serahkan Toyota Fortuner dan Hyundai Stargazer kepada 2 Nasabah
Wujudkan Momen Kasih...
Wujudkan Momen Kasih Sayang di Hari Valentine Bersama MNC Bank
Saksikan Besok Malam...
Saksikan Besok Malam Dahsyatnya MNC Bank! Raih Grand Prize Fortuner dan Stargazer
Saksikan Dahsyatnya...
Saksikan Dahsyatnya MNC Bank 3 Hari Lagi! Raih Hadiah Fantastis
MNC Bank Akan Serahkan...
MNC Bank Akan Serahkan 2 Unit Mobil ke Nasabah Setia Secara Live di iNews TV
Raih Hadiah Fantastis...
Raih Hadiah Fantastis Saat Dahsyatnya MNC Bank, Live di iNews Jumat 14 Februari
Rekomendasi
Miss World 2025, Miss...
Miss World 2025, Miss Indonesia 2024 Monica Kezia Bawa Tari Tor-Tor ke Panggung Dunia
Reses Maraton 3 Hari,...
Reses Maraton 3 Hari, Legislator Perindo Dapot Hutagalung Serap dan Perjuangkan Curhatan Warga Bengkalis
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
Berita Terkini
Dorong Ekonomi Syariah,...
Dorong Ekonomi Syariah, Global Islamic Finance Summit 2025 Siap Digelar
29 menit yang lalu
LG Mundur dari Proyek...
LG Mundur dari Proyek Baterai EV, Kadin Tepis RI Tak Menarik Bagi Investor
30 menit yang lalu
Tarik Ulur Kenaikan...
Tarik Ulur Kenaikan Iuran BPJS Kesehatan, Begini Kabar Terbarunya
1 jam yang lalu
Profesi Penilai Didorong...
Profesi Penilai Didorong Lebih Adaptif Hadapi Era Revolusi Industri 5.0
1 jam yang lalu
Wakil ICC Indonesia...
Wakil ICC Indonesia Ikut Bahas Amandemen Rancangan Aturan Arbitrase internasional
2 jam yang lalu
Dihantam Tarif Trump,...
Dihantam Tarif Trump, Arus Modal Keluar dari Indonesia Capai Rp46,7 Triliun
2 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved