Pajaki Gas Rusia, Petinggi Bulgaria Berniat Gembosi Mesin Perang Putin

Selasa, 31 Oktober 2023 - 12:22 WIB
loading...
A A A
Secara historis, Bulgaria adalah sebuah negara dengan ikatan kuat dengan Rusia, namun Bulgaria telah berjanji untuk mengurangi ketergantungannya pada Moskow setelah bertahun-tahun hampir sepenuhnya bergantung pada gas Rusia, minyak dan bahan bakar nuklir.

Bulgaria merupakan salah satu negara anggota Uni Eropa pertama yang terputus dari pasokan Rusia setelah Ukraina diinvasi mulai tahun lalu. Demi melepas diri dari energi Rusia, mereka mendorong percepatan proyek yang telah lama tertunda untuk mengamankan impor dari Azerbaijan dan terminal gas cair regional di Yunani dan Turki.

Denkov juga berjanji untuk meningkatkan dukungan militer kepada Ukraina setelah beberapa kabinet sementara masih ragu-ragu. Sebagai produsen utama amunisi gaya Soviet, Bulgaria sekarang ingin memperluas kapasitas produksinya, kata perdana menteri.

Bulgaria juga bagian dari inisiatif bersama negara-negara anggota NATO di kawasan Laut Hitam, bersama dengan Rumania dan Turki, untuk mendirikan misi pembersihan ranjau, yang diharapkan Denkov akan "segera" dikerahkan.

"Ya, saya prihatin" tentang agresi Rusia di Eropa timur, katanya. Kremlin "mencari pemulihan kekuatan Uni Soviet, Kekaisaran Rusia. Dan dalam dua entitas ini, Bulgaria selalu menjadi perhatian utama."
(akr)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1627 seconds (0.1#10.140)