Kampanye Ganjar-Mahfud Membawa Berkah, Bangkitkan Ekonomi UMKM

Jum'at, 09 Februari 2024 - 19:18 WIB
loading...
Kampanye Ganjar-Mahfud...
Setiap kampanye akbar pasangan calon (paslon) nomor 03, Ganjar Pranowo-Mahfud Md di setiap kota membawa berkah bagi UMKM. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
SEMARANG - Ada peluang ekonomi setiap kampanye akbar pasangan calon (paslon) nomor 03, Ganjar Pranowo-Mahfud Md di setiap kota. Kampanye terakhir di Lapangan Pancasila Simpang Lima, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024) besok akan membawa berkah bagi UMKM sekitar dan penarik becak.

Berdasarkan pantauan di sekitar lokasi, Jumat (9/2) sore, deretan pedagang yang tergabung di UMKM binaan Pemda Jateng sudah bersiap. Sebut saja Suratmi, pemilik warung yang persis di seberang Lapangan Pancasila Simpang Lima, dirinya mengaku walaupun tidak langsung dilibatkan dalam kampanye akbar ini, ada peluang ekonomi yang datang dari acara Ganjar-Mahfud.

"UMKM sini sama, sudah dari tahun 1980 berarti 44 tahun jualan," kata Suratmi ketika ditemui yang sedang merapikan warungnya.



Selain Suratmi, peluang ekonomi yang ada juga dibenarkan Sobirin, salah satu dari 200 penarik becak di sekitar Simpang Lima Semarang.

Sobirin menceritakan bagaimana kedekatannya dengan Ganjar yang selama ini memimpin Jawa Tengah. Ganjar disebut selalu mengajak para penarik becak gowes bareng di CFD Semarang dan makan gudeg Abimanyu setiap minggu.

"Ya sering ketemu wong saya penarik becak, tiap minggu gowes mbak, tiap minggu (Ganjar) makan bareng penarik becak di gudeg Abimanyu," seru Sobirin.

Untuk kampanye akbar terakhir Ganjar Pranowo dalam acara bertajuk 'Hajatan Rakyat' jelang masa tenang pemilu ini, Sobirin sudah bersiap ikut meramaikan dengan kirab dari jam 9 pagi.

“Saya tetap nonton (kampanye), saya kan ikut kirab dulu jam 9, sama partai pakai kaos, dikasih Rp100 ribu uang makan,” ungkap Sobirin yang memakai jaket merah.

Selama kenal dengan pribadi Ganjar, Sobirin bercerita bahwa ekonomi Semarang kian bangkit dan berkembang. Dirinya juga optimis Ganjar akan memenangkan suara disini karena wilayah Jateng adalah kandang PDIP juga.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sampoerna Dorong Pertumbuhan...
Sampoerna Dorong Pertumbuhan UMKM Capai Target Ekonomi 8%
UMKM Jangan Dipandang...
UMKM Jangan Dipandang Sebelah Mata, Menteri Maman Minta Ganti Kata Pelaku jadi Pengusaha
Mitra Binaan Bank Jatim...
Mitra Binaan Bank Jatim Ikuti IFEX 2025, Tingkatkan Peluang Ekspor
Genjot Daya Saing UMKM,...
Genjot Daya Saing UMKM, Pertamina Fasilitasi Sertifikasi Halal dan HaKI
Pertamina Bentuk Ekosistem...
Pertamina Bentuk Ekosistem UMKM Berkelanjutan lewat Pertapreneur Aggregator
Dari Danau ke Pasar:...
Dari Danau ke Pasar: Jumsari Pedagang Ikan Depok Berdaya Bersama BRI
GadePreneur 2025 Resmi...
GadePreneur 2025 Resmi Dibuka, UMKM Daftar Sekarang Juga!
Angela Tanoesoedibjo:...
Angela Tanoesoedibjo: Dibutuhkan Kolaborasi agar UMKM Naik Kelas
Diskusi Bareng Maman...
Diskusi Bareng Maman Abdurrahman, HT Ungkap Pentingnya Pendampingan Bagi UMKM
Rekomendasi
Tim Mudik iNews Media...
Tim Mudik iNews Media Group Siap Bertugas Memberikan Laporan Terkini
Trump Rilis 80.000 Halaman...
Trump Rilis 80.000 Halaman Berkas Terkait Pembunuhan John F Kennedy
5 Tips Menjual Mobil...
5 Tips Menjual Mobil dengan Cara Over Kredit, Jangan Sampai Kena Jebakan Batman!
Berita Terkini
Tolak Penyeragaman Kemasan...
Tolak Penyeragaman Kemasan Rokok, Pedagang Pasar Tekankan Edukasi Menyeluruh
24 menit yang lalu
Bentuk Apresiasi, BHR...
Bentuk Apresiasi, BHR Ojol dan Kurir Tidak Bisa Dipaksakan
42 menit yang lalu
BI Proyeksikan Ekonomi...
BI Proyeksikan Ekonomi RI Tumbuh 4,7% hingga 5,5% di 2025
1 jam yang lalu
Boy Thohir dan Keluarganya...
Boy Thohir dan Keluarganya Borong 7,3 Juta Lembar Saham AADI
2 jam yang lalu
3 Ruas Tol Fungsional...
3 Ruas Tol Fungsional Dibuka Gratis saat Mudik Lebaran 2025, Ini Jadwalnya
3 jam yang lalu
KB Bank Gelar Customer...
KB Bank Gelar Customer Gathering, Apresiasi untuk Nasabah dan Mitra Usaha
4 jam yang lalu
Infografis
Iran Kenalkan Drone...
Iran Kenalkan Drone Canggih Gaza, Mampu Membawa 12 Bom
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved