Bankir Kawakan Jacob Rothschild Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun

Selasa, 27 Februari 2024 - 07:58 WIB
loading...
Bankir Kawakan Jacob...
Jacob Rothschild, bankir kawakan dunia meninggal di usia 87 tahun. FOTO/Fortune.com
A A A
JAKARTA - Jacob Rothschild , bankir dan filantropis yang meninggalkan bank keluarga untuk membangun kerajaan keuangannya sendiri di Kota London telah meninggal dunia. Ia meninggal di usia 87 tahun.

Keluarga Rothschild mengkonfirmasi kematiannya dalam sebuah pernyataan kepada press association. Tidak ada keterangan penyebab atas kematiannya.

"Ayah kami Jacob adalah sosok yang memiliki pengaruh besar dalam kehidupan banyak orang. Seorang investor yang sukses dan seorang teman, ayah dan kakek yang sangat dicintai," kata keluarganya dalam sebuah pernyataan, dilansir Fortune, Selasa (27/2/2024).



Rothschild meninggalkan N.M. Rothschild & Sons Ltd. pada 1980 untuk fokus pada Rothschild Investment Trust setelah mengundurkan diri dari perusahaan keluarganya karena perselisihan arah perusahaan. Bisnis cabang ini yang sekarang dikenal sebagai RIT Capital Partners Plc adalah salah satu trust investasi terbesar di Inggris.

Bersama RIT, ia ikut mendirikan manajer aset St. James's Place Plc dan menjadi bagian dari trio yang bergabung tiga dekade lalu dalam penawaran pengambilalihan British American Tobacco Plc senilai USD21 miliar yang gagal.

Rothschild juga merupakan salah satu dermawan paling terkemuka di Inggris. Dia menjadi Ketua Dewan Galeri Nasional dan National Heritage Lottery Fund. Sebagai seorang kolektor seni terkenal, ia merestorasi Spencer House di London dan mendanai restorasi Waddesdon Manor, rumah pedesaan abad ke-19 yang dibangun oleh salah satu leluhurnya yang kaya raya dari tahun 1990 hingga 1995.

Nathaniel Charles Jacob Rothschild lahir pada 28 April 1936. Dididik di Eton College dan University of Oxford, ia menjadi mitra di N.M. Rothschild & Sons empat tahun setelah bergabung dengan bank keluarga tersebut dan mengelola departemen keuangan korporasi.

Dinasti Rothschild

Dinasti perbankan Rothschild berawal dari Mayer Amschel Rothschild, seorang pedagang koin langka yang lahir pada tahun 1.744 yang memberikan nasihat kepada para bangsawan Jerman tentang keuangan mereka.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1817 seconds (0.1#10.140)