Nusatama Berkah Bagikan Dividen Rp422,6 Juta dari Laba Bersih 2023

Rabu, 05 Juni 2024 - 22:08 WIB
loading...
Nusatama Berkah Bagikan Dividen Rp422,6 Juta dari Laba Bersih 2023
Nusatama Berkah menggelar RUPST melaporkan pembagian dividen. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Nusatama Berkah ( NTBK ) membukukan laba bersih sebesar Rp4,2 miliar tahun lalu. Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) memutuskan pembagian dividen Rp422,6 juta dari laba bersih 2023 kepada pemegang saham.

"Laba bersih melampaui target yang telah ditetapkan meningkat 147% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya," ujar Direktur Keuangan Nusatama Berkah, Ismu Prasetyo dalam RUPST yang digelar di Jakarta, Rabu (5/6/2024).



Menurut dia capaian kinerja tersebut didukung dari peningkatan penjualan. Adapun penjualan tahun lalu mengalami peningkatan sebesar 35% menjadi Rp137,64 miliar dibandingkan tahun sebelumnya. Guna meningkatkan kinerja tahun ini NTBK menyiapkan pengembangan bisnis baru di bidang produksi dan penjualan truk listrik termasuk membangun pabrik baru untuk produksi.



"Disiapkkan untuk pengembangan bisnis baru di bidang produksi dan penjualan truk listrik," ujar Hilman Risan, Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen. Selain itu dalam RUPST tersebut menyetujui tidak adanya perubahan komposisi dewan komisaris dan direksi.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1781 seconds (0.1#10.140)