Blockchain Jadi Aset Teknologi yang Menjanjikan di Masa Depan

Jum'at, 07 Juni 2024 - 11:09 WIB
loading...
Blockchain Jadi Aset...
Transaksi kripto yang semakin masif di Indonesia menjadi bukti penerapan teknologi blockchain. FOTO/iStock
A A A
JAKARTA - Transaksi kripto yang semakin masif di Indonesia menjadi bukti penerapan teknologi blockchain . Teknologi ini menjadikan kripto sebagai salah satu aset investasi yang menjanjikan di masa depan.

Namun, dampak positif dari blockchain tidak hanya terbatas pada investasi, tetapi juga membuka peluang karir baru. Menurut William Sutanto, CTO Indodax, teknologi blockchain memiliki potensi untuk diterapkan di berbagai industri, asalkan didukung oleh regulasi yang jelas.

"Blockchain bukan hanya tentang cryptocurrency, tetapi juga tentang bagaimana data dapat diatur dan diamankan lebih efektif. Pemahaman mendalam tentang teknologi ini sangat penting untuk memaksimalkan potensinya," ujar William dalam keterangannya, di Jakarta, Jumat (7/6/2024).



Dia menjelaskan teknologi blockchain telah digunakan di berbagai sektor global, termasuk keuangan, rantai pasokan dan game. Pihaknya berharap Indonesia dapat menciptakan inovasi baru dalam industri tersebut agar tidak tertinggal dari negara lain.

"Mulai dari pengembangan teknologi blockchain itu sendiri, yang awalnya hanya ada layer-1, kemudian layer-2, dan sekarang layer-3," jelasnya.

Blockchain juga berpotensi mentransformasi berbagai industri lainnya. "Teknologi ini adalah revolusi digital yang dapat meningkatkan efisiensi dan transparansi di sektor keuangan, logistik, kesehatan, hingga pemerintahan," jelas William.

Di sisi karir, perkembangan teknologi blockchain membuka banyak peluang. "Ada banyak peluang karir di bidang blockchain, mulai dari pengembangan teknologi hingga konsultasi dan analisis. Pemahaman tentang blockchain dapat membuka banyak pintu bagi profesional muda di Indonesia," kata William.

Ia juga menekankan bahwa karir di industri blockchain tidak hanya terbatas pada sektor IT, tetapi juga mencakup pemasaran, penjualan, pengembangan bisnis, media sosial, dan lainnya.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1738 seconds (0.1#10.140)