HP Sekuritas Gandeng Global Wakaf-ACT Luncurkan Wakaf Saham

Kamis, 10 Oktober 2019 - 13:07 WIB
HP Sekuritas Gandeng Global Wakaf-ACT Luncurkan Wakaf Saham
HP Sekuritas Gandeng Global Wakaf-ACT Luncurkan Wakaf Saham
A A A
JAKARTA - PT Henan Putihrai Sekuritas (HP Sekuritas) menggandeng Global Wakaf dalam meluncurkan layanan wakaf saham yang objeknya berupa saham syariah atau investasinya. Program pengembangan wakaf saham ini merupakan salah satu program Divisi Pengembangan Pasar Modal syariah Bursa Efek Indonesia (BEI) yang akan diimplementasikan pada Anggota Bursa (AB) yang memiliki Sistem Online Trading Syariah (SOTS).

Direktur HP Sekuritas Mohamad Yunus mengatakan, hal ini sebagai komitmen untuk terus berinovasi dam membuat produk donasi dan memberikan kemudahan bagi nasabah dalam melakukan donasi. “Kami telah mengambangkan fitur digital donasi yang dapat diakses melalui SOTS yakni HPX Syariah dimana investor syariah diberikan kemudahan untuk bersedekah, berzakat, dan berwakaf sahamnya dengan sekali instruksi,” ujar Mohammad di gedung BEI Jakarta, Kamis (10/10/2019).

Sementara Presiden Direktur Global Wakaf Syahru Aryansyah mengungkapkan, wakaf saham ini nantinya akan menjadi sinergi antara 4 pihak di antaranya Global Wakaf selaku nazir, Perusahaan efek yakni HP Sekuritas, BEI sebagai regulator, serta masyarakat yang melakukan transaksi saham syariah.

“Mekanisme wakaf saham disini dapat dilakukan terhadap saham syariahnya atau terhadap investasinya,” tutur Syahru.

Ryan menambahkan, saham atau hasil investasi yang di wakafkan akan digunakan untuk menunjang program wakaf produktif yang memberdayakan masyarakat, salah satunya program ritel wakaf dimana kehadirannya telah membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat di sekitar ritel tersebut. "Ini bisa memperlihatkan peningaktan ritel cukup baik," jelasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5133 seconds (0.1#10.140)