Dukung Transisi Energi, Pertagas Niaga dan Reethau Kerjasama Regasifikasi LNG di Kaltim

Senin, 09 September 2024 - 08:32 WIB
loading...
Dukung Transisi Energi,...
Mendukung program energi nasional, Reethau Group melalui PT Reethau Dharma Andalan teken kontrak kerja sama dengan PT Pertagas Niaga untuk Pekerjaan Jasa Pengangkutan, Penyimpanan, dan Regasifikasi LNG. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Sebagai bahan bakar ramah lingkungan dengan nilai ekonomis tinggi, Liquified Natural Gas (LNG) dikenal sebagai energi tanpa limbah dengan nilai ekonomis tinggi. Keberadaan LNG bahkan mampu membantu meningkatkan perekonomian di daerah hingga membuka lapangan pekerjaan baru.

Hingga saat ini pemerintah terus fokus pada transisi energi dari bahan bakar fosil konvensional ke energi yang lebih bersih dan berkelanjutan, termasuk LNG.

Mendukung program energi nasional, Reethau Group –perusahaan yang fokus pada industri energi– melalui PT Reethau Dharma Andalan teken kontrak kerja sama dengan PT Pertagas Niaga untuk Pekerjaan Jasa Pengangkutan, Penyimpanan, dan Regasifikasi LNG di wilayah Kalimantan Timur pada akhir Agustus lalu.

Penandatanganan ini dilakukan oleh Direktur Utama PT Reethau Dharma Andalan, Arry Pasya dan President Director PT Pertagas Niaga, Aminuddin. Proyek yang akan dilaksanakan di Provinsi Kalimantan Timur ini memiliki nilai kontrak lebih dari Rp1 triliun dalam jangka 10 tahun dengan skema 5 tahun dan perpanjangan 5 tahun.

“Tahun 2024 merupakan tahun yang penting. Reethau Dharma Andalan berhasil melakukan kerja sama Pembangunan Proyek Regasifikasi dengan PT Pertagas Niaga, dan menjadi milestone baru Reethau Dharma Andalan dalam mengembangkan bisnis di sektor LNG. Kami percaya bahwa investasi dalam infrastruktur LNG ini akan memberikan manfaat jangka panjang bagi perekonomian dan ketahanan energi nasional," ujar Direktur Utama PT Reethau Dharma Andalan, Arry Pasya.



Dalam perencanaan proyek ini, Reethau Dharma Andalan senantiasa mempersiapkan dengan matang serta mempertimbangkan aspek Health Safety Environment (HSE). Perusahaan senantiasa berinvestasi dengan menyediakan Iso Tank dan peralatan regasifikasi kualitas terbaik.

Tim project sekaligus sudah menyeleksi vendor peralatan, EPC, dan jasa transportasi laut terbaik serta memastikan seluruh aspek agar pekerjaan ini berjalan tepat waktu. Seluruh keberhasilan yang dicapai tersebut merupakan hasil dari semangat seluruh tim yang dimiliki Reethau.

“Dengan keberadaan seluruh tim yang memiliki satu visi sinergi yang sama, kami yakin proyek ini akan berjalan dengan sukses dan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan industri energi nasional,” sambung Arry Pasya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
China Setop Impor LNG...
China Setop Impor LNG AS Gegara Tarif Trump, Geser ke Sumber Alternatif
Rusia Bidik India Jadi...
Rusia Bidik India Jadi Pasar Utama LNG
Rencana Pemerintah Stop...
Rencana Pemerintah Stop Ekspor LNG Bakal Jamin Pasokan Energi Domestik
5 Negara dengan Harga...
5 Negara dengan Harga Gas Alam Termahal di Dunia
Jerman Disebut Genjot...
Jerman Disebut Genjot Impor LNG Rusia melalui Pelabuhan Uni Eropa
Ekspor LNG Rusia Cetak...
Ekspor LNG Rusia Cetak Rekor Baru, Siapa Pembelinya?
Rusia Siap Pasok LNG...
Rusia Siap Pasok LNG ke Tetangga Indonesia dan Kembangkan Nuklir
3 Alasan Negara-negara...
3 Alasan Negara-negara Eropa Masih Membutuhkan LNG Rusia
5 Negara Eropa yang...
5 Negara Eropa yang Menjadi Pelanggan LNG Terbesar dari Rusia
Rekomendasi
Titiek Puspa Jalani...
Titiek Puspa Jalani Lebaran di ICU, Masih Pemulihan usai Operasi Pecah Pembuluh Darah
Tes DNA Pakai Aplikasi...
Tes DNA Pakai Aplikasi Tanpa Harus Datang ke Ahli Medis
Korban Tewas Akibat...
Korban Tewas Akibat Pohon Beringin Tumbang saat Salat Idulfitri di Alun-alun Pemalang Jadi 3 Orang
Berita Terkini
BRI Dorong UMKM Kota...
BRI Dorong UMKM Kota Depok Naik Kelas Lewat Program Klasterku, Pelaku Usaha Beri Apresiasi
54 menit yang lalu
Sri Mulyani Pede Mudik...
Sri Mulyani Pede Mudik dan Lebaran Angkat Ekonomi Daerah, Ini 2 Pendorongnya
1 jam yang lalu
Bagi-bagi Takjil dan...
Bagi-bagi Takjil dan Layanan Kesehatan, BNI Hadir di Posko Mudik Malang
2 jam yang lalu
Bukan Gimmick, Pertamina...
Bukan Gimmick, Pertamina Hadirkan Antar Gratis Bright Gas & Promo Refill Berhadiah Cashback
3 jam yang lalu
Perputaran Uang Lebaran...
Perputaran Uang Lebaran 2025 Diprediksi Turun, Sinyal Peringatan Ekonomi RI?
4 jam yang lalu
Bulog Serap Gabah Petani...
Bulog Serap Gabah Petani Capai 725.000 Ton Setara Beras, Rekor 10 Tahun Terakhir
4 jam yang lalu
Infografis
Misteri Dinosaurus Cakar...
Misteri Dinosaurus Cakar Maut di Jurrasic World Terpecahkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved