PHE ONWJ Sinergi Kembangkan Penangkapan Karbon di Indonesia

Rabu, 11 September 2024 - 11:39 WIB
loading...
PHE ONWJ Sinergi Kembangkan...
PHE ONWJ menandatangani JSA tentang Feasibility Study on Carbon Capture, Transportation, and Storage dengan POSCO International. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) menandatangani perjanjian studi bersama (joint study agreement/JSA) tentang "Feasibility Study on Carbon Capture, Transportation, and Storage" dengan POSCO International.

Studi ini bertujuan mengidentifikasi lokasi penyimpanan CO2 di wilayah lepas pantai ONWJ, terutama di lapisan saline aquifer atau di reservoir yang tidak lagi berproduksi. Wilayah kerja ONWJ dipilih karena jaraknya yang relatif dekat dengan fasilitas POSCO di Cilegon, yang membuat transportasi karbon lebih efisien.

Baca Juga: Sinergi Kurangi Emisi Karbon Wujudkan Energi Bersih

"Perjanjian ini diharapkan dapat memperkuat upaya Pertamina dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional dan pencapaian target emisi nol bersih pemerintah Indonesia," ujar General Manager PHE ONWJ, Muzwir Wiratama dalam acara penandatanganan dikutip, Rabu (11/9/2024).

Selain itu, perjanjian ini juga mencakup studi tentang berbagai metode transportasi CO2 dari sumber emisi ke lokasi penyimpanan serta teknologi penangkapan karbon yang tepat dan infrastruktur pendukung lainnya. Perjanjian ini berlaku selama dua tahun, dengan harapan dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap target net zero emission yang dicanangkan oleh pemerintah Indonesia.

Baca Juga: Kebijakan Berbasis Bukti Didorong Atasi Masalah Polusi Udara

"PHE secara konsisten menjalankan strategi pertumbuhan ganda dengan mendukung ketahanan energi nasional dan mengembangkan sektor energi terbarukan beremisi karbon rendah untuk keberlanjutan," kata dia.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1142 seconds (0.1#10.140)