Lengser Bareng Jokowi, Luhut Pamit dan Minta Maaf

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 15:47 WIB
loading...
Lengser Bareng Jokowi,...
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan pamit di hari terakhirnya sebagai menteri Jokowi. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan pamit di hari terakhirnya sebagai menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pasalnya, pemerintahan akan berganti ke Presiden terpilih Prabowo Subianto pada 20 Oktober 2024. Luhut juga mengucapkan terimakasih dan meminta maaf sebagai Menko Marves.

"Mulai besok, tanggal 20 saya sudah tidak jadi Menko lagi, dari lubuk hati yang sangat dalam, saya minta maaf dan terima kasih, kita nanti masih berteman, bersahabat di dalam pertemuan-pertemuan lain yang tentu tidak mesti dalam ikatan dinas," kata Luhut lewat video yang diunggah di media sosial pribadinya @luhut.pandjaitan, Sabtu (19/10/2024).

Luhut kembali mengucapkan terimakasih atas kebersamaan dengan jajarannya selama hampir 10 tahun. Dia mengaku menikmati pekerjaannya sebagai Menko Marves karena dibantu oleh jajarannya hingga di pelosok Tanah Air.

"Sekali lagi, saya dengan keluarga mengucapkan terima kasih atas kebersamaan kita selama hampir 10 tahun ini, dan saya betul-betul menikmati pekerjaan dan menikmati kerja sama dengan semua pihak yang membantu saya yang saya pikir kalau tanpa mereka, atau anak-anak muda di kantor saya, dan juga teman-teman di pelosok tanah air itu mungkin tidak bisa saya capai apa yang kita capai sekarang ini. Terima kasih, salam hangat dari saya Luhut Binsar Pandjaitan," katanya.



Luhut pada kesempatan itu juga memberikan tulisan di dalam unggahannya. Dia berharap apa yang telah dilakukan dapat bermanfaat bagi bangsa.

"Setiap penugasan bagi saya adalah kesempatan untuk belajar, bertumbuh, dan berkontribusi. Prinsip ini telah menemani saya sejak menjadi prajurit hingga mencapai posisi saat ini. Bekerja bersama tim yang beragam, dengan latar belakang dan keahlian yang berbeda, adalah salah satu pengalaman paling berharga yang pernah saya rasakan. Berbagai tantangan dan ujian yang tidak mudah untuk negeri ini sudah kita lalui. Meski belum sempurna, saya bersyukur atas kesediaan untuk bekerja bersama sehingga apa yang kita upayakan ini bisa bermanfaat bagi seluruh elemen bangsa."

Pada kesempatan itu, Luhut juga menyampaikan terima kasihnya kepada Presiden Jokowi yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk memimpin Kementerian Marves.

"Secara khusus, saya ingin menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada Presiden @jokowi yang telah memberi saya kepercayaan penuh untuk berperan dalam meletakkan pondasi penting bagi transformasi bangsa ini.”

“Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran @kemenkomarves, mulai dari Sekretariat Kemenko, Deputi, Staf dan Tenaga Ahli, para Pejabat Struktural dan Fungsional, satuan Pengawal Menteri, serta elemen pendukung seperti petugas kebersihan, penyedia makanan, hingga Satuan Pengamanan di kantor yang senantiasa memastikan semua dinamika di Kemenko Marves berjalan lancar tanpa hambatan. Kalian adalah kekuatan di balik setiap proses perumusan kebijakan. Saya bangga pernah bekerja bersama kalian," tulisnya.

Luhut kembali mengucapkan terimakasih dan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia. Khususnya setiap kebijakan yang menimbulkan pro kontra.

"Tak lupa, terima kasih dan permohonan maaf juga saya haturkan kepada seluruh masyarakat Indonesia. Saya belajar, bahwa dalam setiap pengambilan keputusan ada pro dan kontra, tetapi saya menganggap hal tersebut sebagai energi yang menambah semangat kami untuk terus bekerja keras, guna memastikan bahwa setiap keputusan yang diambil betul-betul demi kepentingan nasional."



"Besok, masa bakti saya akan resmi berakhir. Tetapi saya berharap persahabatan dan kerja sama dengan seluruh pihak, baik dari pemerintah maupun swasta, bisa terus terjalin. Karena saya yakin, kekompakan dan kolaborasi adalah kekuatan kita untuk menghadapi tantangan di masa depan, serta mewujudkan visi besar bangsa kita Indonesia Emas 2045," ujar Luhut.

Luhut menegaskan meskipun jabatannya sebagai menteri akan berakhir, namun dia akan terus mengabdi untuk Indonesia. "Jabatan sebagai menteri boleh selesai, tetapi pengabdian untuk negara tak akan pernah usai," tutupnya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
LG Batal Tanam Investasi...
LG Batal Tanam Investasi Rp129 Triliun, Prabowo: Pasti Ada Gantinya, Indonesia Cerah
AS-China Perang Dagang,...
AS-China Perang Dagang, Prabowo: Indonesia Netral dan Siap Jadi Jembatan
Hanif Dhakiri: Reformasi...
Hanif Dhakiri: Reformasi Impor Positif, harus Beri Ruang Produsen Dalam Negeri
Bursa Saham Rontok,...
Bursa Saham Rontok, OJK Sebut Prabowo Tak Beri Arahan Khusus
Prabowo Tegaskan Basmi...
Prabowo Tegaskan Basmi Rente Impor: Jangan Macam-Macam!
Prabowo Ingin Kuota...
Prabowo Ingin Kuota Impor Tak Diskriminatif dan Hanya Untungkan Segelintir Orang
Rosan Jamin Tidak Ada...
Rosan Jamin Tidak Ada Nama Titipan Prabowo di Jajaran Pengurus Danantara
Struktur Danantara Diumumkan...
Struktur Danantara Diumumkan Senin Pekan Depan, Jokowi Jadi Dewan Penasihat?
Prabowo: Fundamental...
Prabowo: Fundamental Ekonomi Kita Kuat, Harga-harga Sembako Terkendali
Rekomendasi
Ganjar Pranowo Ungkap...
Ganjar Pranowo Ungkap Bunda Iffet Sempat Minta Pulang sebelum Meninggal
Patah Rahang, Chris...
Patah Rahang, Chris Eubank Jr Dilarikan ke Rumah Sakit
Perempuan yang Klaim...
Perempuan yang Klaim Jadi Budak Seks Pangeran Andrew dan Epstein Tewas Bunuh Diri
Berita Terkini
BNI Pimpin Kredit Sindikasi...
BNI Pimpin Kredit Sindikasi Rp1,84 Triliun Bangun Pabrik Mobil Listrik VinFast di Subang
35 menit yang lalu
Sukses di Cianjur, Model...
Sukses di Cianjur, Model Kewirausahaan Kementan Dilirik Delegasi Internasional
1 jam yang lalu
United Tractors Tanggapi...
United Tractors Tanggapi Serius Soal Banjir Produk Alat Berat dari China
2 jam yang lalu
Gubernur Lemhannas Sebut...
Gubernur Lemhannas Sebut Tarif Trump Momentum Perkuat Ketahanan Ekonomi
3 jam yang lalu
Rhenald Kasali Mundur...
Rhenald Kasali Mundur dari Komut Pos Indonesia, Ini Sosok Penggantinya
4 jam yang lalu
Minggu Mager, Harga...
Minggu Mager, Harga Emas Antam Tetap di Rp1.965.000 per Gram
5 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved