TBS Energi Akuisisi Perusahaan Pengelola Limbah di Singapura

Sabtu, 09 November 2024 - 19:33 WIB
loading...
TBS Energi Akuisisi...
PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) mengakuisisi perusahaan limbah di Singapura. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - PT TBS Energi Utama Tbk (TOBA) mengakuisisi 100 persen saham Sembcorp Environment Pte. Ltd. (SembEnviro). Proses akuisisi dilakukan melalui anak usaha TOBA, yaitu SBT Investment 2 Pte. Ltd. (SBT Investment), dengan ditandatanganinya Perjanjian Pembelian Saham dengan Sembcorp Industries Ltd. (Sembcorp), yang sebelumnya merupakan pemilik keseluruhan saham SembEnviro.

Transaksi strategis ini sekaligus melanjutkan upaya ekspansi TBS, setelah akuisisi Asia Medical Enviro Services Pte Ltd di Singapura dan ARAH Environmental group di Indonesia pada 2023 lalu. Dengan demikian, aksi ekspansi ini semakin memperkuat posisi TOBA sebagai salah satu pemain utama di sektor pengelolaan limbah dan solusi lingkungan regional.

"TBS memiliki komitmen berkelanjutan untuk beralih ke bisnis yang hijau dan berkelanjutan, sesuai dengan target netralitas karbon TBS2030," ujar Co-CEO TOBA, Pandu Sjahrir, dalam keterangan resminya, Jumat (8/11/2024).



Menurut Pandu, SembEnviro bersama anak-anak perusahaannya merupakan penyedia layanan pengelolaan limbah terpadu dalam pengolahan, pengumpulan, dan daur ulang limbah padat industri, komersial, dan domestik.

Dengan akuisisi ini, Pandu menjelaskan, TOBA semakin maju dalam visinya dalam membangun platform pengelolaan limbah terpadu di tingkat regional, dengan operasinya di Indonesia dan Singapura, mencakup pengelolaan limbah medis, industri, dan domestik, yang mendorong solusi pengelolaan limbah yang berkelanjutan bagi kota dan industri.

"Kami sangat gembira mengakuisisi bisnis dari organisasi yang terkenal dengan keunggulan operasionalnya. Rekam jejak SembEnviro dalam pengelolaan limbah sejalan dengan tujuan keberlanjutan kami," ujar Pandu.

Pandu menekankan komitmen penuh Perseroan dalam memastikan bahwa standar tinggi layanan SembEnviro terus terjaga dan semakin kuat, saat diintegrasikan dengan operasional TOBA.



Sementara, Direktur SBT Investment, Lim Hwee Hua, juga menyatakan bahwa aksi akuisisi ini merupakan tonggak penting dalam memperluas jejak pengelolaan limbah berkelanjutan di Singapura, setelah akuisisi TBS terhadap Asia Medical Enviro Services pada 2023. Nantinya, TOBA akan berkolaborasi dengan Sembcorp untuk memastikan proses transisi dapat berjalan dengan lancar usai transaksi selesai dilakukan.

"Kami berkomitmen untuk membangun fondasi dan reputasi kuat SembEnviro, dengan menyediakan solusi pengelolaan limbah yang mampu menyesuaikan kebutuhan komunitas dan industri di Singapura yang terus berkembang," ujar Hua.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1750 seconds (0.1#10.140)