Sambut Nataru, Jasindo Siapkan Perlindungan Ekstra

Jum'at, 13 Desember 2024 - 14:45 WIB
loading...
Sambut Nataru, Jasindo...
Memproteksi masyarakat yang berpergian pada momentum Nataru (Natal dan Tahun Baru) tahun ini. Jasindo hadir memberikan kenyamanan dan menghilangkan rasa was-was melalui Jasindo Travel Insurance. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Asuransi Jasa Indonesia ( Asuransi Jasindo ) terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik melalui berbagai inovasi produk terbaru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, khususnya pada momentum Nataru (Natal dan Tahun Baru) tahun ini.

Menurut Direktur Utama Asuransi Jasindo, Andy Samuel, liburan Nataru menjadi momentum untuk menggerakkan ekonomi di seluruh Indonesia. Karena di momen itulah masyarakat berpergian dan akan menghasilkan multiplier effect ekonomi yang luar biasa.



Melalui liburan Nataru, daya beli masyarakat akan tumbuh di seluruh penjuru daerah di Indonesia. Sehingga ini sejalan dengan visi pertumbuhan ekonomi yang dicanangkan Presiden Prabowo.

“Untuk memproteksi masyarakat yang berpergian tersebut, Jasindo hadir memberikan kenyamanan dan menghilangkan rasa was-was melalui Jasindo Travel Insurance ,” tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Bisnis Strategis Asuransi Jasindo, Syah Amondaris menjelaskan, bahwa produk asuransi perjalanan yang ditawarkan memiliki jaminan yang cukup luas, mulai dari perlindungan atas risiko selama perjalanan hingga perlindungan rumah tinggal dengan nilai pertanggungan hingga Rp100 juta untuk perjalanan domestik, sedangkan untuk perjalanan internasional Non-Schengen mencapai USD10.000 dan Schengen USD50.000 per orang.

Adapun pilihan premi mencakup domestik Rp5.000 per hari, internasional Non-Schengen Rp120.000 per hari, dan internasional Schengen Rp200.000 per hari. Pembelian produk ini dapat dilakukan dengan mudah melalui pemindaian QR Code atau akses ke situs web.

“Bagi yang bepergian menggunakan pesawat melalui Bandara Soekarno-Hatta hanya cukup lakukan pemindaian QR Code di beberapa digital wall yang tersedia, ini merupakan kerja sama kami dengan InJourney,” tambah Syah Amondaris.

Perlindungan Bagi Pelanggan Indihome

Selain bagi pemudik yang ingin kembali ke kampung halamannya, Andy menambahkan, Jasindo juga memberikan perlindungan kepada masyarakat yang ingin menikmati liburan berkumpul dengan keluarga di rumah masing-masing. Asuransi Jasindo juga berkolaborasi dengan IndiHome yang merupakan bagian dari PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) dengan menghadirkan produk asuransi proteksi pelanggan IndiHome bertajuk “Puas Internetan, Dapatkan Ekstra Perlindungan”.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jasa Raharja Berikan...
Jasa Raharja Berikan Perlindungan buat Pemudik Lebaran
Pentingnya Asuransi...
Pentingnya Asuransi Properti di Tengah Tantangan Cuaca Ekstrem
Proteksi Mudik Lebaran...
Proteksi Mudik Lebaran Bikin Perjalanan Lebih Aman
Perkuat Danantara, Jasindo...
Perkuat Danantara, Jasindo Siap Proteksi Ekosistem BUMN
Agency Kick-Off 2025,...
Agency Kick-Off 2025, TMI Perkenalkan Ragam Inovasi dan Program Keagenan Baru
Jasindo Perluas Program...
Jasindo Perluas Program Asuransi Pertanian untuk Meningkatkan Swasembada Pangan
Libur Nataru, 11 Lintasan...
Libur Nataru, 11 Lintasan Utama ASDP Alami Lonjakan Operasional
Harga Tiket Turun 10%,...
Harga Tiket Turun 10%, Jumlah Penumpang Pesawat Nataru Capai 4,8 Juta
509.473 Kendaraan Kembali...
509.473 Kendaraan Kembali ke Jabodetabek Usai Libur Tahun Baru 2025
Rekomendasi
Final Piala Asia U-17...
Final Piala Asia U-17 2025: Uzbekistan vs Arab Saudi, Saksikan Pertandingannya Malam Ini Pukul 22.00 WIB Live di iNews
KO Brutal Gadzhi Rabadanov...
KO Brutal Gadzhi Rabadanov dalam 32 Detik Bikin Khabib Nurmagomedov Terpukau
Update Jalur Puncak,...
Update Jalur Puncak, One Way Diterapkan Arah Turun
Berita Terkini
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi TMII, Bank Raya Hadirkan Pembayaran Cashless bagi Pengunjung
8 menit yang lalu
Tambahan Impor Pangan...
Tambahan Impor Pangan dari AS Dipastikan Tak Ganggu Program Swasembada
1 jam yang lalu
Potensial Turun Mutu,...
Potensial Turun Mutu, Pengamat: Beras Bulog Harus Segera Disalurkan
2 jam yang lalu
AS Persoalkan Barang...
AS Persoalkan Barang Bajakan di Indonesia, Ini Respons Kemendag
3 jam yang lalu
Korban Perang Tarif,...
Korban Perang Tarif, Pesawat Boeing Pesanan Maskapai China Putar Balik ke AS
5 jam yang lalu
Libur Panjang Paskah,...
Libur Panjang Paskah, KAI Jual 486 Ribu Tiket KA Jarak Jauh
6 jam yang lalu
Infografis
Selamatkan Bumi dari...
Selamatkan Bumi dari Asteroid, NASA Siapkan Pasukan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved